Konjen India Kunjungi Indian Corner UNM, Bakal Tambah 150 Buku

MEDIAWARTA.COM, MAKASSAR – Konsulat Jenderal (Konjen) India untuk Indonesia, RO Sunil Babu berkunjung ke Universitas Negeri Makassar (UNM) guna audiensi bersama Rektor UNM, yang kemudian dilanjutkan kunjungan ke perpustakaan dan Indian Corner UNM.

Pembantu Rektor IV Bidang Pengembangan dan Kerja Sama UNM, Eko Hadi Sujiono, mengatakan, kunjungan Konjen India tersebut terkait program yang sementara berjalan, yaitu akan ada pertukaran staf dari Indian Corner untuk belajar ke India.

“Setiap tahun, India sudah mengundang staf dan tidak menutup kemungkinan juga dosen atau alumni UNM untuk bisa mengikuti pelatihan di India,” terangnya saat menemani Konjen India mengunjungi Indian Corner.

Selain itu, kedatangan Konjen India juga sekaligus memberikan bantuan 150 buku di Indian Corner, yaitu buku yang berkaitan pengetahuan umum, seperti engineering, matematika dan ilmu pengetahuan alam (MIPA), bahasa, dan hal-hal yang berkaitan India.

Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Perpustakaan UNM, Oslan Jumadi, menambahkan, untuk universitas yang ada di Indonesia timur sekitar 15 orang staf kuota yang disediakan untuk mengikuti pertukaran ke India. “Setidaknya, ada dua-tiga orang dari UNM yang bisa mewakili,” ujarnya.

Sekadar diketahui, ruang Indian Corner sebagai wadah untuk mahasiswa yang ada di UNM dalam mencari referensi mengenai India. Per hari, ada sekitar 15-20 mahasiswa yang berkunjug.

Ruangan tersebut dikelola 22 staf dengan fasilitas komputer, televisi, buku berjumlah sekitar 170 eksemplar, terdiri dari sejarah, bahasa, kamus, cerita Mahabaratha, dan psikologi.

“Kami sekarang akan mencoba untuk meminta buku sains, dan saya dengar Konjen India menyanggupi permintaan ini. Selain Indian Corner, di sini juga ada Bank Indonesia (BI) Corner dan Warung Perancis. Fasilitas ini kami siapkan untuk mahasiswa guna menambah pengetahuannya supaya lebih luas lagi,” tutupnya.

Nisa Nasifah/Foto: Nisa Nasifah

Comment