Premiere Film ILY From 38.000 FT Dapat Standing Aplaus dari Penonton

Beberapa pemeran film ILY From 38.000 FT, saat menggelar jumpa pers terkait penayangan perdana di RM Apong, Jalan Boulevard, Panakkukang, Makassar, Sabtu (2/7/2016).

MEDIAWARTA.COM, MAKASSAR – Banyak film nasional yang bagus, juga banyak yang berkualitas namun sangat jarang yang mendapat standing aplaus. Akan tetapi, apresiasi dari penonton dengan berdiri bertepuk tangan dilakukan saat premiere film ILY From 38.000 FT di Bioskop 21 Panakkukang Mal (MP), Jalan Boulevard, Makassar, Sabtu (2/6/2016).

Tayang perdana film bergenre drama romantis ini dihadiri beberapa pemain film ILY From 38.000 FT, di antaranya Derby Romero, Tanta Ginting, dan Ricky Cuaca. Penonton yang didominasi anak muda tersebut, mengapresiasi film dengan pemeran utama Michelle Ziudith dan Rizky Nazar, khususnya di pengujung film ketika credit title “In Memoriam Khairunnisa” muncul di layar lebar.

Seperti diketahui, Khairunnisa Haidar Fauzi (22) merupakan pramugari maskapai penerbangan Air Asia yang jatuh pada 28 Desember 2014 lalu. Sebelum meninggal dalam insiden kecelakaan pesawat tersebut, ia mengunggah foto dari pesan yang dituliskan di secarik kertas tisu dan ditempelkan di jendela kabin melalui akun Instagram-nya. Tulisannya, I Love You From 38.000 Feet. Pesan tersebut dilansir ditujukan kepada kekasihnya bernama Devo.

Pesan dalam foto itu menjadi viral di dunia maya, dan menginspirasi Screenplay Sinema Film untuk mengangkat pesan dari Nisa, demikian nama mendiang Khairunnisa dalam salah satu scene dalam film.

“Melalui film ini, Screenplay Film ingin memberikan apresiasi atas pesan cinta yang inspiratif tersebut. Kekuatan cinta yang ingin dihadirkan terwakili melalui tokoh Aletta dan Arga,” terang salah seorang produser ILY From 38.000 FT, Wicky V Olindo dalam jumpa pers sebelum premiere di Rumah Makan Apong, Jalan Boulevard, Panakkukang, Makassar, Sabtu (2/7/2016).

Ia menambahkan, kalimat In Momoriam Khairunnisa juga merupakan bentuk apresiasi Screenplay Film kepada keluarga Khairunnisa. “Itu sebabnya, Screenplay mengundang secara khusus orang tua Khairunnisa untuk hadir di peutaran perdana film ini,” beber Wicky.

Usai pertunjukan film, salah seorang penonton yang diwawancarai MediaWarta.com, Nindy mengaku penggemar berat Michelle yang memerankan Aletta. Sebelumnya, ia selalu mengikuti peran gadis itu sejak bermain di film Remember When (2014), Magic Hour (2015), dan London Love Story (2016).

Effendy Wongso/Foto: Ahmad Alia

Comment