Rayakan Kemerdekaan, Aston Makassar Hadirkan Tema Pahlawan Sulawesi Selatan

MEDIAWARTA.COM, MAKASSARBerbagai cara dilakukan untuk menunjukkan rasa cinta kepada Indonesia, termasuk dengan ikut serta merayakan hari Kemerdekan Republik Indonesia yang diperingati setiap tanggal 17 Agustus 2016.

Dalam rangka perayaan kemerdekaan ke-71 Indonesia ini, berbagai hotel menerapkan tema kemerdekaan di berbagai sudut bangunan serta mengelurakan berbagai promo menarik yang dapat dinikmati Masyarakat. Hal ini juga yang dilakukan oleh Aston Makassar Hotel & Convention Center dengan menghadirkan pilihan menu spesial khusus di bulan Agustus dengan tema pahlawan.

Aneka menu makanan dengan tema perjuangan seperti Mie Merah Putih, Martabak Mie, Mie Siam, Mie Goreng Seafood dan Noodles.
Aneka menu makanan dengan tema perjuangan seperti Mie Merah Putih, Martabak Mie, Mie Siam, Mie Goreng Seafood dan Noodles.

Tidak hanya itu, Aston Makassar Hotel juga ikut serta menggelar Upacara Bendera yang diikuti oleh seluruh staff hotel, berbagai perlombaan 17 Agustus dan yang spesial penampilan Kolonel Bambu Runcing oleh staff Aston Makassar. Selain itu, dalam perayaan kemerdekaan kali ini, Aston mengusung tema perjuangan Pahlawan Nasional asal Sulawesi Selatan yang dapat dilihat dari pakaian-pakaian yang digunakan oleh seluruh staff Aston Makassar.

General Manager Aston Makassar Hotel, Joko Budi Jaya mengungkapkan bahwa seperti kata pepatah, Bangsa yang besar adalah bangsa yang tidak melupakan pahlawannya. Untuk itu kita sebagai warga Sulawesi Selatan patut untuk mengingat kembali jasa-jasa pahlawan kita dan seperti apa perjuagannya dan yang terpenting adalah perjuangan tidak berhenti sampai disini. Semua masyarakat yang berjung untuk kehidupan yang lebih baik adalah pahlawan bagi keluarga mereka, bagi Bangsa ini. Untuk itu kami mengapresiasi semua pihak, semua lapisan masyarakat yang berjuang untuk kehidupan bangsa yang lebih baik, bahwa semangat perjuangan itu hidup di diri kita.

Comment