Pengukuhan Peserta Diksar XXVI Perbakin Unhas pada Orientasi Medan Berburu

MEDIAWARTA.COM – Perbakin Unhas menggelar Orientasi Medan Berburu (Tambur) sebagai rangkaian akhir dari Prosesi Penerimaan Anggota Baru pada tanggal 20 – 24 Januari 2017 yang berlokasi di Kecamatan Cenrana Kabupaten Maros. Upacara pembukaan Tambur dilaksanakan pada tanggal 20 Januari 2017 yang berlokasi di Lapangan Futsal PKM II Universitas Hasanuddin. Hadir Ketua Terpilih Perbakin Unhas Periode 2017 Ismail Al-Jamily, Dewan Pertimbangan Organisasi, Panitia Pengarah, Panitia Pelaksana serta TBM Calcaneus FK Unhas sebagai Tim Bantuan Medis pada kegiatan Tambur yang akan dilaksanakan.

Orientasi Medan Berburu bertujuan agar peserta Pendidikan Dasar dapat mengaplikasikan materi dari teori Berburu yang telah diberikan, sebagai proses pengenalan Medan Berburu, menumbuhkan rasa kekeluargaan antar sesama peserta dan juga sebagai upaya pembentukan karakter berlembaga pada peserta Pendidikan Dasar.

Pada hari terakhir Orientasi Medan Berburu ini (24/1), dilaksanakan upacara Pelantikan dengan mengukuhkan 25 orang peserta Diksar menjadi anggota terdaftar Perbakin Unhas. Ketua Panitia Pelaksana, Muh. Ardi berharap agar anggota terdaftar yang telah dikukuhkan tersebut dapat meneruskan roda organisasi Perbakin Unhas, tidak mudah menyerah serta mengoptimalkan diri sebagai anggota untuk Perbakin Unhas yang lebih baik ke depannya.

Comment