Kowal Lantamal VI turut meriahkan South Sulawesi Fashion Carnaval

MEDIAWARTA.COM, MAKASSAR-Korps Wanita TNI AL (Kowal) Lantamal VI turut memeriahkan Gelar South Sulawesi Fashion Carnaval  dalam rangka HUT ke-347 Sulsel dengan menampilkan tarian gemu Famire di Jalan Sudirman depan Rumjab Gubernur Sulsel. Minggu, (16/10/2016)

Para Kowal tampil dengan mengenakan pakaian doreng khusus TNI AL  lengkap asesoris kacamata hitam, memulai gerakannya dengan mengikuti dentuman irama musik gemu famire. Mereka berhasil  tampil memukau dan  membuat takjub Gubernur Sulsel dan pengunjung. Acara tersebut yang dimulai pukul 14.00 hingga 17.00.
 Acara South Sulawesi Fashion Carnaval   tahun ini melibatkan 3000 peserta terdiri dari SKPD Provinsi Sulawesi Selatan, Pemerintah Kabupaten/Kota, Dekranasda Kabupaten/Kota, SMK/SMA, SMP, SD, BUMN, PHRI, Ritel dan Perbankan.
Gubernur Sulsel saat membuka Carnaval ini mengatakan “kegiatan fashion carnaval ini merupakan upaya dalam mengangkat sutra Sulsel dengan menampikan sutra yang dimodifikasi sedemikian rupa sehingga terlihat indah.
Turut hadir pula Komandan Lantamal VI Laksamana Pertama TNI Yusup S.E.,M.M didampingi Ketua Korcab VI Jalasenastri Ny.Endang Yusup menyaksikan kemeriahan South Sulawesi Fashion Carnaval  yang merupakan rangkaian  Acara Peringatan Hari Jadi Sulawesi Selatan ke-347 Minggu, 16 Oktober 2016, bertempat depan Rumah Jabatan Gubernur Sulawesi Selatan.

Pada Carnaval Kali ini Danlantamal VI  mendampingi Gubernur  Sulsel Dr. H. Syahrul Yasin Limpo, SH., M.Si., MH melepas 1000 balon menandai di mulainya South Sulawesi Fashion Carnaval
 Acara yang telah berlangsung tiga tahun yang melibatkan 3000 peserta yang terdiri dari SKPD Provinsi Sulawesi Selatan, Pemerintah Kabupaten/Kota, Dekranasda Kabupaten/Kota, SMK/SMA, SMP, SD, BUMN, PHRI, Ritel dan Perbankan.
Para peserta yang mengenakan berbagai macam pakaian unik memulai langkahnya dari Monumen Mandala menuju Rumah Jabatan Gubernur dengan penampilan yang menarik sehingga membuat takjub para undangan Dan pengunjung.
Gubernur Sulsel saat membuka Carnaval ini mengatakan “kegiatan fashion carnaval ini merupakan upaya dalam mengangkat sutra Sulsel dengan menampikan sutra yang dimodifikasi sedemikian rupa sehingga menimbulkan keindahan”.
Dinas Pendapatan Daerah(DISPENDA) berhasil menjadi yang terbaik dangan menyabet juara umum pada Carnaval tahun ini
Turut hadir Wagub Sulsel, Pangdam VII  /WRB, Pangkoops Au II, serta para SKPD prov. Sulsel.
Kadispen Lantamal VI

Comment