Danny Pomanto Matangkan Persiapan Rakernas APEKSI XVI, Sambut Kedatangan Presiden Jokowi

MEDIAWARTA, MAKASSAR – Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan menghadiri Rapat Kerja Nasional Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Rakernas APEKSI) XVI di Kota Makassar.

Sebagai tuan rumah, Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan tersebut. Ia melaksanakan rapat koordinasi bersama seluruh OPD di Amirullah DP Hall, Jumat (30/6/2023) malam.

Rapat koordinasi tersebut membahas terkait persiapan Rakernas APEKSI yang berlangsung 10-14 Juli mendatang. Termasuk membuatkan skenario menyambut kedatangan Presiden RI Jokowi.

Rencananya, Presiden Jokowi akan hadir dan membuka kegiatan Rakernas APEKSI XVI pada 12 Juli 2023 di Upperhills Jalan Metro Tanjung Bunga.

“Kemungkinan Pak Presiden Jokowi datang itu besar sekali sehingga skenario kegiatan ini dibuka oleh pak presiden harus dimatangkan,” kata Danny Pomanto.

Tidak hanya datang dan membuka kegiatan, Danny Pomanto menginginkan agar Rakernas APEKSI XVI ini menjadi istimewa dan moment farewell Presiden Jokowi.

Terlebih ini merupakan tahun terakhir masa kepemimpinan Presiden Jokowi. Termasuk juga rakernas terakhir bagi pengurus APEKSI masa kepemimpinan Bima Arya sebagai ketua.

“Kalau beliau datang agenda besar kita harus ada moment terima kasih kota untuk Presiden Jokowi,” tuturnya.

Danny Pomanto juga mengintruksikan seluruh OPD untuk bekerja maksimal menyukseskan kegiatan ini. Apalagi Rakernas APEKSI menjadi agenda terakhir event nasional yang digelar di Kota Makassar.

“Ini gengsi dan legacy-nya kita. Kita sudah berhasil OTDA dan MNEK. Jadi kita tidak boleh menganggap enteng APEKSI. Jadilah tuan rumah yang terbaik,” ucap Danny Pomanto.

Sementara, Kepala Bagian Kerja Sama Zulfitra Dianta mengatakan sejauh ini Presiden Jokowi masih terkonfirmasi hadir. Termasuk beberapa menteri.

“Sampai saat ini terjadwal pak presiden akan menghadiri dan batik yang akan dikenakan beliau pada saat pembukaan sudah diterima Sekretaris Kabinet,” ucap Zulfitra Dianta.

Diketahui, Rakernas APEKSI XVI yang digelar di Kota Makassar pada 10-14 Juli dirangkaikan dengan beberapa kegiatan. Seperti, Youth City Changers (YCC), Makassar Invesment Forum (MIF).

Indonesia City Expo, Gala Dinner, City Tour and Kuliner, Ladies Program, Karnaval dan Pawai Budaya, dan Afternoon Tea di atas Kapal Pinisi.

Comment