MEDIAWARTA.COM, MAKASSAR – Peringatan Maulid warga kelurahan Parang, kecamatan Mamajang, Jalan Mappaoddang, Makassar, senin (2/1/2017), juga dihadiri Wakil Walikota Makassar Dr Syamsu Rizal MI.
Maulid kali ini bertemakan, “Dengan memperingati maulid nabi besar Muhammad SAW, kita tingkatkan ukhuwah islamiyah antara warga”.
Dalam acara tersebut, Deng Ical menyampaikan bahwa dimana daerah maupun RT, RW dan terutama kampung yang masih giat melaksanakan maulid seperti ini, maka sudah bisa dipastikan mereka kompak.
“Saya sudah keliling mi hadiri maulid dan setiap acara maulid kelihatan sekali itu ukhuwah islamiyahnya, apalagi maulid ini dilakukan oleh kelompok masyarakat serta gabungan RW dan lurah, sehingga dapat dipastikan bahwa kelompok masyarakatnya itu luar biasa kompaknya”,kata Deng Ical sapaan Syamsu Rizal.
“Saya biasa bilang sama Pak wali, kita harus melihat betul dimana kelompok masyarakatnya yang partisipasinya kuat, itu yang harus di suporrt duluan”,ujar Pria yang digelari somberena Makassar.
Hikma peringatan maulid dibawakan oleh Ustd Zein Aspar Afandi. Turut hadir dalam acara maulid ini, Anggota DPRD kota Makassar, Arfini Dg Kulle, Ketua LPM dan beberapa tokoh masyarakat.
Comment