BPD PHRI Sulsel Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Jl. Laiya Makassar

MEDIAWARTA, MAKASSAR – Badan Pengurus Daerah (BPD) Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Sulawesi Selatan memberikan bantuan kepada korban kebakaran di Jl. Laiya, Kelurahan Ga’dong, Kecamatan Bontoala, Makassar, pada Sabtu (2/11/2024). Kebakaran yang terjadi pada Senin (28/10/2024) subuh itu menghanguskan puluhan rumah dan membuat puluhan keluarga kehilangan tempat tinggal.

Ketua BPD PHRI Sulawesi Selatan, Anggiat Sinaga, memimpin langsung penyerahan bantuan kepada warga terdampak. Bantuan yang disalurkan meliputi 33 set kompor, selang, regulator, pakaian layak pakai, selimut, dan berbagai kebutuhan lainnya. Bantuan tersebut diterima oleh Ketua RW setempat, Idris, sebagai perwakilan warga.

Anggiat Sinaga menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan inisiatif spontan dari PHRI Sulsel.

“Kami secara spontan menggalang bantuan dari seluruh hotel dan restoran anggota untuk mendukung saudara-saudara kita yang terdampak kebakaran di Laiya,” ujarnya.

Penggalangan bantuan berlangsung selama tiga hari, melibatkan hotel dan restoran anggota PHRI. Anggiat berharap, bantuan yang diberikan dapat meringankan beban para korban kebakaran.

“Semoga dengan bantuan ini, kami bisa sedikit membantu meringankan beban saudara-saudara kita yang tertimpa musibah,” tutup Anggiat.

Comment