MEDIAWARTA.COM, MAKASSAR – Jumlah wisatawan mancanegara (wisman) yang berkunjung langsung (direct) melalui pintu masuk Makassar pada Maret 2016, naik 34,70 persen dibandingkan jumlah wisman pada Februari 2016.
“Jumlah wisman pada Februari 2016 sebesar 876 orang, sementara pada Maret 2016 sebesar 1.180 orang,” terang Ketua Badan Pusat Statistik (BPS) Sulsel, Nursam Salam saat merilis Berita Resmi Statistik (BRS) di Kantor BPS Sulsel, Jalan Haji Bau, Makassar, Senin (2/5/2016).
Menurutnya, Malaysia, Singapura, Amerika Serikat (AS), Jerman, dan Belanda, merupakan lima negara dengan jumlah wisman terbesar yang berkunjung ke Indonesia melalui pintu masuk Makassar pada Maret 2016.
“Jumlah wisman dari lima negara tersebut berjumlah 933 orang, atau sekitar 79,07 persen dari total wisman yang masuk melalui pintu masuk Makassar,” imbuh Nursam.
Adapun tingkat penghunian kamar (TPK) hotel berbintang di Sulsel pada Maret 2016 mencapai rata-rata 40,65 persen atau naik 4,41 persen dibandingkan TPK Februari 2016 yang mencapai 36,24 persen.
“Pada Maret 2016, TPK hotel untuk klasifikasi hotel bintang dua, tiga, dan lima meningkat, sementara TPK hotel bintang satu dan empat menurun. Kenaikan TPK paling besar terjadi pada hotel bintang lima, yaitu sebanyak 19,95 persen dibanding TPK Februari 2016, sementara penurunan TPK terbesar dialami hotel bintang satu sebesar 18,34 persen,” papar Nursam.
Ditambahkan, rata-rata lama menginap seluruh tamu pada hotel berbintang di Sulsel pada Maret 2016 mencapai 1,48 hari atau turun 0,3 hari jika dibandingkan rata-rata lama menginap pada Februari 2016.
“Secara keseluruhan, rata-rata lama menginap tamu asing dan tamu domestik pada Maret 2016 masing-masing 2,78 hari dan 1,42 hari,” tutup Nursam.
Comment