FKG Unhas Hadirkan Ahli Kecerdasan Buatan dari Amerika Serikat Jadi Dosen Tamu

MEDIAWARTA, MAKASSAR – Program Kelas Internasional Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) Universitas Hasanuddin (Unhas) kembali mengadakan kegiatan kuliah tamu pada hari Selasa (3/9/2024).

Kegiatan ini dilaksanakan secara daring dan dimulai pukul 08.00 Wita, menghadirkan Prof. Cortino Sukotjo, DDS., Ph.D., MMSc dari University of Pittsburgh, USA.

Topik yang diangkat dalam kuliah tamu kali ini adalah “Artificial Intelligence in Dental Education: Addressing Ethical Challenges in Achieving Competency”.

Materi ini bertujuan memberikan wawasan kepada para mahasiswa tentang peran kecerdasan buatan (AI) dalam pendidikan kedokteran gigi serta tantangan etis yang dihadapi dalam upaya mencapai kompetensi.

Kuliah ini merupakan bagian dari blok mata kuliah Study Skills, Information Technology, & Scientific Writing kelas internasional FKG Unhas Angkatan 2024.

Kegiatan kuliah tamu ini secara resmi dibuka oleh Wakil Dekan Bidang Kemintraan, Riset dan Inovasi FKG Unhas, Erni Marlina, drg., Ph.D., Sp.PM.Subsp.,Inf(K).

Dalam sambutannya, beliau menyampaikan apresiasi yang mendalam kepada Prof. Cortino Sukotjo atas kesediaannya menjadi narasumber dalam kuliah tamu ini.

“Terima kasih banyak telah hadir di sini Prof, dan tidak ada cukup kata untuk diucapkan atas perhatian yang diberikan kepada kami tentang kecerdasan buatan dalam pendidikan kedokteran gigi”, ujarnya.

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan wawasan yang bermanfaat bagi mahasiswa dalam memahami penerapan AI dalam pendidikan kedokteran gigi, serta bagaimana menghadapi tantangan etis yang mungkin muncul.

Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada Ketua Blok Study Skill, IT & MPI Kelas Internasional, Fadhlil Ulum A. Rahman, drg., Sp.RKG., Subsp. Rad-P (K), beserta staf mengajar lainnya yang telah mempersiapkan kegiatan ini.

Kuliah tamu berjalan lancar hingga pukul 09.00 Wita dengan dipandu moderator Punggawa Gauk Karim, drg., Sp.KG.

Comment