MEDIAWARTA.COM, MAKASSAR – Indonesia Moslem Expo kembali hadir di Makassar. Gelaran ini merupakan ketiga kalinya di Kota Daeng, setelah sebelumnya diadakan di Surabaya dan Banjarmasin.
Pameran busana Muslim ini diselenggarakan Artpro Exhibition bekerja sama Bulz Entertainment di Sandeq Ballroom, Hotel Grand Clarion, Jalan AP Pettarani, Makassar, 28 April-1 Mei mendatang.
Sebanyak 120 peserta dari Jakarta, Surabaya, dan Makassar akan mempersembahkan koleksi terbaik mereka. Beberapa butik artis pun ikut memeriahkan seperti Delia Septianty dan April Jasmine.
Hal itu disampaikan Chief Executive Officer (CEO) Artpro Exhibition, Andi Yulham saat menggelar konferensi pers terkait acara di Executive Lounge, Lt 1 Hotel Grand Clarion, Makassar, Senin (4/4/16).
Gelaran ini sangat spesial karena ratusan peserta hadir dari berbagai kota. Apalagi, Grand Clarion merupakan tempat yang representatif dengan segmen menengah ke atas, jelas Yulham.
Adapun tujuan Indonesia Moslem Fahsion Expo, selain menggerakkan roda perekonomian Makassar, juga sebagai syiar agama agar umat Muslim semakin tertarik menggunakan hijab. Bukan hanya sebagai kewajiban, namun dapat dijadikan tren fashion.
Hal senada disampaikan Event Manager Artpro Exhibition, Andi Zulfikar. Diungkapkan, target transaksi selama pameran di atas Rp 10 miliar. “Selain pameran busana Muslim, juga ada acara lainnya seperti lomba fashion show, menggambar, dan mewarnai. Ajang ini bekerja sama Bulz Entertainment,” tuturnya.
Zulfikar menambahkan, rencananya vokalis Setia Band, Charlie vokalis akan dihadirkan pihaknya untuk mengisi acara. “Regina, istri Charlie, rencananya juga akan kami hadirkan dalam fashion show menampilkan desain terbaik anak negeri,” imbuhnya.
Bintang tamu lainnya yang dijadwalkan hadir adalah Indra Bekti dan Aldila Jelita, Ustaz Syam, Delia, Puput Melati, April Jasmine, serta Ferry Anwar. Acara yang bakal berlangsung selama empat hari tersebut, akan menampilkan koleksi terbaik para desainer.
Nurizatti/Foto: Muhammad Langit Nusantara
Comment