MEDIAWARTA, MAKASSAR – Program Studi Komunikasi Penyiaran Islam (KPI) Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar, menggelar Pelatihan Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa, yang berlangsung di LT FDK, Kamis (2/5/2024).
Pelatihan KTI ini ditujukan, untuk mahasiswa KPI semester 6, yang bertujuan untuk mempermudah mahasiswa, dalam penyusunan proposal dan skripsi.
Pelatihan ini dihadiri oleh pimpinan FDK, Ketuan prodi dan sejaran KPI, dan sekitar 100 mahasiswa KPI, yang tengah memperingati diri, untuk menyusun proposal dan skripsi sebagai syarat kelulusan.
Kegiatan ini menghadirkan narasumber Prof Dr H Muhammad Akbar M Si (Guru Besar Universitas Hasanuddin) dan Amirullah Abduh S Pd M Ed Ph D (Guru Besar Universitas Negeri Makassar), serta Haidir Fitra Siagian S Sos M Si Ph D (Akademisi UIN Alauddin Makassar).
Dalam penyampaian materinya Prof Dr H Muhammad Akbar M Si menjelaskan, membuat proposal itu adalah hal yang sangat gampang,
“Buat proposal itu gampang, yang sulit adalah membuat proposal yang benar. Pedoman penulisan itu sudah ada, tapi kebanyakan mahasiswa sangat malas untuk membaca, dan mengikuti pedoman penulisan yang disiapkan,” ungkapnya.
Ia juga menambahkan, materi pada pelatihan ini merupakan materi yang sangat penting, sebagai bekal bagi mahasiswa kedepannya,
“Merupakan suatu hal yang wajib bagi mahasiswa, untuk belajar tentang karya tulis ilmiah, dan saya sangat mengapresiasi bagi seluruh peserta dan narasumber yang hadir,” tuturnya.
Comment