MEDIAWARTA,-Universitas Hasanuddin menyelenggarakan acara Halal bi Halal sebagai bentuk komitmen dalam memperkuat tali silaturahmi dan membangun sinergi antar sivitas akademika. Acara ini diadakan pada hari pertama kembali bekerja usai libur lebaran dan berlangsung di Unhas Hotel and Convention, Kampus Tamlanarea, Selasa (8/4).
Acara dihadiri oleh Rektor Universitas Hasanuddin, Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa, M.Sc, beserta para Wakil Rektor, Majelis Wali Amanat, Senat Akademik, Dewan Guru Besar, para Dekan, Direktur, Kepala Biro, dan segenap dosen serta tenaga kependidikan.
Hadir pula beberapa mitra dan undangan khusus, antara lain Kepala Kejaksaan Tinggi Sulsel, Kepala Kepolisian Daerah Sulsel, Pangdam XIV Hasanuddin, Walikota Makassar, mitra-mitra perbankan, Pengurus Pusat IKA Unhas dan para Ketua IKA Fakultas.
Acara resmi dibuka dengan pembacaan ayat-ayat suci Al-Qur’an yang dilantunkan oleh Nurhidayah, mahasiswa Fakultas Pertanian yang meraih predikat Juara Musabaqah Tilawatul Qur’an (MTQ) tingkat Universitas Hasanuddin tahun 2025. Prosesi doa bersama yang dipimpin oleh Ustadz Fadlan Ahmad, S.S., M.Si., MA, turut mengantarkan kegiatan dengan suasana penuh berkah.
Dalam sambutannya, Rektor Unhas Prof, JJ mengajak seluruh sivitas akademika untuk menyambut momen silaturahmi pasca libur panjang sebagai kesempatan untuk mempererat hubungan antar sesama.
Beliau menegaskan bahwa acara ini merupakan momen yang sangat indah dan layak disyukuri, dimana setiap individu dari seluruh jajaran pimpinan, dosen, dan tenaga kependidikan berkumpul dalam suasana yang khidmat dan penuh kehangatan.
Beliau menekankan pentingnya kembali menyucikan tekad dan semangat kerja, dengan mengharapkan prestasi yang lebih tinggi melalui ambisi baru.
“Rasa syukur atas segala nikmat yang telah diberikan, mengingatkan bahwa hasil terbaik akan tercapai melalui ikhtiar bersama”
Lebih lanjut, Prof. JJ menekankan perlunya kerja sama yang solid, termasuk kolaborasi internasional yang dapat membuka peluang baru. Menurutnya, sinergi antara seluruh elemen kampus harus dirawat dengan sepenuh hati, serta diiringi dengan tekad dan semangat yang dipelihara untuk mencapai hasil yang optimal.
Dalam penguatan identitas dan kemandirian institusi, beliau mendorong setiap warga Unhas untuk bekerja dengan penuh dedikasi, mengandalkan kreativitas dan inovasi sebagai kekuatan utama dalam menghadapi persaingan global yang kian ketat.
Acara dilanjutkan dengan penyampaian tausiah hikmah oleh Ustadz Dr. H. Das’ad Latif, S.Sos., S.Ag., M.Si., Ph.D. Dalam tausiahnya, beliau menguraikan bahwa perpecahan persaudaraan kerap disebabkan oleh sifat kekuasaan, kesombongan, dan dengki.
Ustad Das’ad mengingatkan bahwa upaya penyambungan tali silaturahmi harus didasari oleh sikap pemaaf, serta diiringi dengan praktik sedekah yang dapat membuka pintu rezeki dan memperkokoh ukhuwah di antara sesama.
Kegiatan ditutup dengan saling bersilaturahmi dan bersalam-salaman antara para pimpinan Unhas dengan seluruh sivitas akademika. Seluruh rangkaian berlangsung lancar dan hikmat hingga pukul 12.00 Wita.
Comment