MEDIAWARTA, MAKASSAR – Sebuah video viral di media sosial terjadi aksi tegang antara pengendara di Jalan Pampang, Jum’at (08/07/2022) sekira pukul 16.30 WITA.
Dalam video yang beredar, seorang pria dengan nada tinggi melemparkan helm serta sesekali ingin mengajak duel driver ojol tersebut.
Kejadian tersebut bermula saat seorang driver ojol hendak singgah di minimarket di Jalan Pampang. Tiba-tiba dari arah belakang pengendara lain langsung marah-marah dan memukul driver ojol.
Atas dasar tersebut, driver ojol melaporkan kejadian di Polsek Panakkukang atas dugaan tindak penganiayaan.
Setelah mengecek CCTV serta interogasi beberapa saksi, pria yang diduga melakukan penganiayaan kepada driver ojol akhirnya diamankan Resmob Panakkukang di kediamannya dan dibawa ke Polsek Panakkukang untuk dimintai keterangannya.
Setelah diamankan, hasil interogasi pria berinisial I (laki-laki 54 tahun) menceritakan kronologis kejadian.
Awalnya, mereka berdua berpapasan di depan minimarket. Driver ojol tersebut kata I, tidak menggunakan lampu sein untuk belok dan langsung memotong jalan.
Pria I akhirnya menabrak driver ojol serai ojol tersebut melontarkan perkataan kepada pria I untuk berhati-hati saat mengendarai motor.
Tak terima ditegur untuk berhati-hati, pria I yang tersulut emosi langsung memukul driver ojol dengan tangan kosong. Terlihat dalam video, driver juga dilempari helm.
Selanjutnya, pria I saat ini di serahkan ke penyidik guna di lakukan proses hukum lebih lanjut.
Comment