Kolaborasi dengan KSPM, Prodi Manajemen Hadirkan Seminar Internasional

MEDIAWARTA, MAKASSAR – Program Studi (Prodi) Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) kolaborasi dengan Kelompok Studi Pasar Modal (KSPM) Galeri Investasi Syariah (GIS) hadirkan Seminar Internasional bertajuk “Navigating Market Volatility” di Aula FEBI UIN Alauddin, Jumat (7/6/2024).

Kegiatan ini di hadiri Wakil Dekan I Bidang Akademik FEBI, Rahman Ambo Masse, Sekretaris Jurusan Prodi Manajemen, Miftah Farild, Ketua KSPM GIS UIN Alauddin Makassar, Andi Maulidyah, mahasiswa manajemen, dan mahasiswa lingkup FEBI serta anggota KSPM Unismuh dan KSPM STIE Nobel.

Ketua KSPM GIS UIN Alauddin Makassar, Andi Maulidyah menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan seminar perdana yang diselenggarakan yang bertujuan untuk mengedukasi mahasiswa.

Ia berharap peserta yang hadir dapat teredukasi terkait fluktuasi pasar saham serta bagaimana cara melindunginya.

“Setelah mengikuti seminar ini, mahasiswa dapat mengembangkan strategi investasi dengan lebih bijak dalam memitigasi risiko investasi mendatang,” pintanya.

Sementara itu, Wakil Dekan I Bidang Akademik FEBI, Rahman Ambo Masse, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada setiap narasumber yang hadir dan mengapresiasi seminar internasional tersebut karena pentingnya pemahaman berinvestasi di era sekarang bagi para mahasiswa.

“Kita bisa belajar untuk memahami keuntungan dan risiko investasi melalui seminar ini,” katanya.

Comment