Pertamina Patra Niaga Sulawesi Tambah Stok BBM untuk Penuhi Kebutuhan Parepare

MEDIAWARTA, MAKASSAR – PT Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi memastikan pendistribusian BBM berjalan lancar untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dan industri di wilayah Parepare dan sekitarnya.

Salah satu langkah yang diambil adalah menambah stok BBM di setiap SPBU.

Pertumbuhan kepemilikan kendaraan roda dua dan roda empat serta meningkatnya aktivitas industri yang menggunakan BBM menjadi alasan utama penambahan stok ini.

Di Parepare, rata-rata konsumsi Pertalite dari Juni hingga Juli 2024 mencapai 289 ribu kilo liter (KL) per hari, meningkat 3% dibandingkan tahun sebelumnya. Konsumsi Solar juga naik 7,6% pada periode yang sama.

Fahrougi Andriani Sumampouw, Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, menjelaskan, “Kami telah menambah stok BBM khususnya Solar dan Pertalite untuk Parepare dan sekitarnya. Stok Solar kami tambah 133% dari konsumsi harian normal, sedangkan Pertalite ditambah 116%. Kami juga memperpanjang jam operasional untuk memaksimalkan distribusi BBM ke SPBU.”

Fahrougi mengimbau masyarakat agar tidak panik dan melakukan pembelian berlebihan.

“Pertamina selalu berupaya mencukupi stok BBM di SPBU dan menyalurkan sesuai kuota dari BPH Migas. Kami juga menyediakan produk non-subsidi seperti Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertadex,” ujarnya, Jumat (12/7/2024).

Pertamina menegaskan bahwa BBM bersubsidi diperuntukkan bagi masyarakat kurang mampu.

Setiap penyelewengan BBM bersubsidi akan ditindak tegas oleh aparat penegak hukum.

Masyarakat yang mencurigai adanya praktik kecurangan dapat melaporkannya ke Pertamina Call Center 135 atau pihak berwenang.

Comment