MEDIAWARTA.COM emoji sekarang sudah jadi kebutuhan dasar tiap kali chat. Bayangkan saja kalau tidak ada emoji, pasti susah untuk menunjukkan perasaan kita ketika mengetik chat? Selain itu emoji juga bisa menunjukkan perasaan, keberadaan emoji juga bisa bikin chat jadi lebih seru dan berwarna. Ratusan gambar dan simbol lucu bisa kita gunakan sebagai pengganti kata-kata dan bikin chat jadi lebih menyenangkan.
Bagi kalangan hawa yang berhijab, ada kabar gembira, lho! Tahun 2017 nanti, emoji bergambar cewek berhijab akan jadi bagian dari deretan emoji yang bisa kamu gunakan saat chat. Keberadaan hijab emoji ini awalnya adalah ide dari Rayouf Alhumedhi, cewek asal Arab Saudi yang tinggal di Jerman. Rayouf mengirimkan proposal sepanjang tujuh halaman yang berisi permintaan untuk membuat emoji cewek berhijab.
Setelah melalui proses panjang, akhirnya Unicode mengumumkan kalau emoji cewek yang menggunakan headscarf atau hijab akan disertakan dalam Unicode 10.0. Emoji ini akan hadir bersamaan dengan emoji ibu memberi asi, simbol isyarat untuk “i love you”, orang yang sedang melakukan yoga, dan juga emoji-emoji lainnya.
Perjuangan Alhumedhi dipuji banyak pihak karena dia pengen cewek yang berhijab juga jadi bagian dari ekspresi di emoji. Memang tidak mudah pada awalnya. Tapi, gadis berhijab ini tidak menyerah begitu aja sampai akhirnya perjuangan bikin emoji berhijab bisa diterima Unicode. Unicode 10.0 ini kemungkinan baru akan diluncurkan pada pertengahan tahun 2017 nanti. Kita tunggu aja.
Foto: Internet
Comment