BPKH dan Rumah Zakat Gelar Buka Puasa Bersama, Prof. Sumbangan: Relevan dengan Visi Unhas

MEDIAWARTA,-Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) bersama Rumah Zakat Indonesia menyelenggarakan Program Kemaslahatan 2025 di Universitas Hasanuddin (Unhas). Program yang terdiri atas Berbagi Buka Puasa Bersama, Paket Bingkisan Lebaran, dan Mushaf Al-Qur’an ini diikuti oleh sekitar 200 mahasiswa dan para pegawai Unhas, berlangsung di Baruga Baharuddin Lopa, Fakultas Hukum Unhas, pada Jum’at (14/3).

Turut hadir dalam acara tersebut Dr. Sulistyowati selaku anggota BPKH, Sekretaris Unhas Prof. Dr. Ir. Sumbangan Baja, M.Phil, serta CEO Rumah Zakat Indonesia Irfan Nugraha.

Mewakili pimpinan Unhas, Prof. Sumbangan Baja dalam sambutannya mengapresiasi terselenggaranya kegiatan ini di Unhas. Ia menekankan bahwa program seperti ini sejalan dengan visi dan misi Unhas yang salah satunya adalah mewujudkan kemaslahatan.

“Kami sangat berbahagia dengan adanya program berbagi ini di Unhas. Kalau kita tilik visi dan misi Unhas, salah satu misinya adalah kemaslahatan. Kita berupaya tidak hanya sekadar mendapatkan prestasi, tetapi juga memberikan manfaat bagi masyarakat,” ujarnya.

Selain itu, ia berharap kegiatan ini dapat membawa kabar baik bagi mahasiswa, seperti peluang beasiswa dari BPKH. Menurutnya, pemberian beasiswa tidak hanya membantu mahasiswa, tetapi juga memberikan poin positif bagi perguruan tinggi.

“Semoga acara ini membawa kabar baik, misalnya adanya peluang beasiswa. Kami juga berharap ada kerja sama lebih lanjut untuk hal-hal positif lainnya, dan Unhas akan terus mendukung upaya ini,” tambahnya.

Sementara itu, Dr. Sulistyowati dari BPKH menegaskan bahwa kegiatan ini menjadi momen istimewa dalam mempererat ukhuwah Islamiah serta menanamkan semangat kebersamaan dan kepedulian sosial.

“Kami merasa terhormat bisa berkontribusi dalam kegiatan ini. Semoga acara ini menjadi sarana untuk menumbuhkan semangat berbagi serta mendukung dunia pendidikan,” ungkapnya.

Ia juga menyampaikan bahwa BPKH telah memberikan beasiswa kepada mahasiswa di 100 perguruan tinggi di Indonesia pada tahun ini dan berharap jumlah tersebut dapat terus bertambah di masa mendatang.

Sebagai bentuk kepedulian, BPKH turut memberikan bingkisan lebaran kepada sejumlah sivitas akademika Unhas, yaitu petugas sekuriti dan tenaga kebersihan. Selain itu juga membagikan mushaf Al-Qur’an serta paket lebaran lainnya kepada mahasiswa.

Kegiatan ini semakin khidmat dengan adanya tausiah singkat yang disampaikan menjelang waktu berbuka puasa. Acara kemudian ditutup dengan buka puasa bersama, yang menjadi momen penuh kebersamaan bagi seluruh peserta.

 

Comment