MEDIAWARTA.COM, PANGKEP – Melaksanakan audisi di hari kedua, Sabtu (16/4/2016), SUCH_EX Management yang didampingi langsung salah seorang staf Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Pangkep, memilih SMA Negeri 2 Unggulan Pangkajene sebagai target pencarian putra-putri berbakat.
Perwakilan Disbudpar Pangkep, Ahmad Djamaan, sekaligus ditunjuk sebagai juri untuk memberikan beberapa pertanyaan dan penilaian kepada para peserta audisi.
“Saya akan memilih peserta audisi yang benar-benar berkompeten untuk lolos ke tahap berikutnya. Bukan sekadarmenyeleksi, tetapi saya memilih yang sanggup membawa nama Pangkep di luar daerah, khususnya (mengenalkan) kepariwisataan daerah ini di luar sana,” terangnya.
Alfiansyah Haris/Foto: Alfiansya Haris
Comment