MEDIAWARTA,- Art2tonic kembali ke kancah musik dengan melepas single terbaru dengan tajuk “Dongo”. Jika ditarik ke belakang, kata “dongo” sendiri merupakan kata/bahasa yang berkembang seiring jaman secara lisan. Memiliki arti bodoh.
Art2tonic mengemas single “Dongo” menjadi lebih segar dengan format musik yang cukup berbeda jika dibandingkan dengan karya-karya sebelumnya: bertempo cukup cepat, permainan synth dan drum AI yang tebal. Penulisan lirik dibuat sedemikian ringan, jenaka, dan relate dengan keseharian serta dikemas ke dalam dialek khas Sulawesi Selatan sehingga membuatlagu ini menjadi semacam ‘petunjuk’ bagi pendengar di luar Makassar untuk sedikit-sedikitbelajar logat Makassar.
Grup yang terbentuk sejak dua dekade lebih ini pernah menjawarai acara chart lagu berbagai
stasiun tv di awal mileniuk, tidak melupakan akar. Tetap membawa sisi jenaka dan menyentil di
setiap karya. Dalam single terbaru ini, Art2tonic menggandeng Christian, talenta dari Ambon
yang dipercatakan mengisi reff “Dongo”.
“Sebenarnya lagu ini kami persiapkan sejak tahun lalu bertepatan dengan 20 tahun Art2tonic
berkarya. Akan tetapi karena kesibukan masing-masing, single ini bisanya dirilis tahun ini.” Ujar
Rere, vokalis Art2tonic.
Harapannya dengan single ini, ya Art2tonic bisa lebih menjangkau lebih banyak pendengar dari berbagai generasi dan lebih konsisten berkarya.” Tambahnya.
Single “Dongo” sudah tersedia di berbagai layanan Digital Streaming Platform sekaligus
menjadi penanda 2 dekade Art2tonic dan konsisten berkarya.
Comment