MEDIAWARTA.COM, MAKASSAR – Program peduli bencana, Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Sulsel menyerahkan bantuan alat masak dan makan kepada para korban banjir dan tanah longsor ejadian tanah longsor di Desa Siteba, Walenrang Utara Kabupaten Luwu pada hari Minggu, (16/10).
Kejadian yang menimpa 51 kepala keluarga (KK) pada hari Jumat (14/10) kemarin menyisakan duka yang mendalam, selain dusunnya terisolir dan akses kendaraan roda dua pun sangat sulit melewati ujung Desa Siteba tempat kejadian tanah longsor dan banjir yang paling parah.
Melalui perwakilan dan utusan Hanura di Luwu mendatangi langsung Desa Siteba dengan memberikan bantuan dan keperluan bagi masyarakat.
Sunandar Hasyim Wakil Sekretaris DPD Hanura Sulsel yang tiba di lokasi bersama kader Hanura lainnya membenarkan adanya bantuan langsung dari AST (Amsal Sampetondok).
“Sejak mendengar kabar, AST langsung bergerak menyalurkan bantuan.” Tutur Nandar yang ditimpali kader Hanura lainnya.
Ratusan bantuan yang disalurkan berupa alat masak dan makan seperti loyang, piring dan gelas kaca, sendok, wajang, panci, kuali dan puluhan karton mie instan sesuai permintaan pemerintah kecamatan dan masyarakat korban banjir dan tanah longsor.
Ketua Hanura AST (Amsal Sampetondok) berharap bantuan yang dikirimkan dapat digunakan langsung oleh masyarakat. Hal ini Ia katakan berdasarkan permintaan masyarakat yang diwakilkan oleh pihak kecamatan Walenrang Utara.
“Sesuai kebutuhan masyarakat kami bantu ratusan alat masak dan makan”. Tutur owner Benhil group ini
Comment