Makassar Moeslem Festival 2023, Bangkitkan Pelaku Industri Kreatif Sub-sektor Fashion

MEDIAWARTA.COM, MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar melalui Dinas Pariwisata, menggelar Makassar Moeslem Festival 2023 di Phinisi Point Mall, Sabtu, 18 November 2023.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar, Muhammad Roem mengatakan, festival ini dilaksanakan untuk memberikan dorongan pada pelaku industri ekonomi kreatif, terutama dalam sub-sektor fashion.

Rangkaian acara festival melibatkan berbagai kegiatan menarik, seperti kompetisi makeup, pameran dan pertunjukan fashion, workshop hijab, sesi inspiratif, serta marketplace dengan hiburan musik dan permainan.

Tujuan dari Makassar Moeslem Festival, lanjut Roem, membuka peluang bagi para desainer untuk terus berkreativitas dan meningkatkan kualitas produk mereka. Melalui festival ini, Pemerintah Kota Makassar berharap dapat memulihkan roda perekonomian dan meningkatkan daya saing produk lokal di pasar nasional.

Pada acara ini, Muhammad Roem menegaskan komitmen pemerintah dalam mendukung pengembangan ekonomi kreatif, khususnya di sub sektor fashion. Dengan demikian, Makassar Moeslem Festival menjadi bukti nyata upaya bersama, untuk menciptakan ekosistem yang kondusif bagi para pelaku industri kreatif di Kota Makassar.

Comment