Fokus Niaga, All New NP300 Navara Tangguh di Medan Berat

MEDIAWARTA.COM, MAKASSAR – All New NP300 Navara yang diluncurkan PT Nissan Motor Indonesia (NMI) pertengahan tahun lalu, yang ditujukan untuk segmen komersial Tanah Air, hadir dengan dua model, mid-grade (SL) dan high-grade (VL) double cabin. Untuk seri mid-grade, ditujukan untuk menjaring pasar yang didominasi pelaku usaha.

Sales Marketing Nissan, Yessi, mengatakan, segmen komersial sangat potensial di Indonesia, komposisinya sekitar 30 persen dari total pasar otomotif nasional. “Jadi, kami menghadirkan All New NP300 Navara untuk membidik segmen tersebut,” terangnya saat ditemui belum lama ini di Showroom Nissan-Datsun, Jalan AP Pettarani, Makassar.

Diuraikan, All New NP300 Navara dibekali mesin generasi terbaru 2.5 liter DOHC in-line 4 silinder intercooled turbo diesel, dikombinasikan dua pilihan sistem transmisi. Di antaranya, transmisi manual enam percepatan (tipe SL dan VL) dan transmisi otomatis tujuh percepatan (tipe VL).

Selain itu, roda empat ini dilengkapi fitur keamanan seperti anti-lock breaking system, electronic brake distribution, traction control system, vehicle dynamic control, hill start assist, hill descent control, dan dual airbag.

Yessi memaparkan, All New NP300 Navara hadir dalam beberapa varian warna, antara lain brilliant silver, black star, solid white (tipe SL), pearl white (tipe VL), dan savanna orange (tipe VL). Terkait harga, mobil ini dibanderol Rp 380 juta (tipe SL M/T), Rp 415 juta (tipe VL M/T), dan Rp 430 juta (tipe VL A/T).

“Kami harap, kehadiran All New NP300 Navara dapat memenuhi kebutuhan kendaraan niaga bagi pelaku usaha, terutama di sektor industri. Selain itu, kami juga berharap bisa merebut pasar komersial yang ada di Indonesia, khususnya Makassar,” imbuhnya.

Comment