Simpati Entertainment Exhibition, Tawarkan Hiburan Tanpa Batas

MEDIAWARTA.COM, MAKASSAR – Telkomsel mengajak pelanggan untuk mengetahui lebih jauh dan menambah pengalaman melalui kegiatan Exhibition Simpati Entertainment di empat kota, Jakarta, Surabaya, Makassar (20-22 Mei 2016) dan Medan (27-29 Mei 2016). Untuk Kota Makassar, exhibisi dilaksanakan di Mal Ratu Indah (MaRI), Jalan Ratulangi.

Dalam exhibisi kali ini, Telkomsel menawarkan Paket Simpati Entertainment yang terdiri dari empat pilihan paket menarik, pelanggan Simpati bisa menikmati kuota data hingga 14 GB dengan harga mulai Rp 49 ribu per bulan, cukup menghubungi *999*1#.

Pelanggan Simpati yang membeli paket ini pun bisa langsung memperoleh gratis pulsa tambahan senilai harga paket yang bisa digunakan untuk menelepon dan mengirim SMS kepada sesama pelanggan Telkomsel (Simpati, Kartu Halo, Kartu As, Loop), mengikuti syarat dan ketentuan yang berlaku. Selain itu pelanggan juga bisa menikmati layanan TCash dan layanan ganti kartu 4G.

Yang lebih unik, Telkomsel menyediakan area booth selfie corner dengan berbagai aksesori movie yang bisa digunakan siapa saja yang ingin selfie di area booth. Bagi pelanggan yang langsung melakukan aktivasi Simpati Entertainment, pelanggan juga bisa mendapatkan hadiah langsung untuk 1.000 aktivasi pertama selama event berlangsung, serta doorprize kupon untuk aktivasi Simpati Entertainment Package di atas 100K.

General Manager Marketing and Sales Manegement Area Pamasuka, Ricky E Panggabean, mengatakan, Simpati Entertainment merupakan paket spesial bagi pelanggan Simpati untuk bisa menyaksikan ribuan film dari berbagai genre langsung di smartphone dan komputer tablet melalui aplikasi Hooq.

“Konten film menjadi salah satu yang paling diminati pengguna seluler, tidak terkecuali di Indonesia. Apalagi, kini pelanggan semakin dimanjakan banyaknya pilihan aplikasi mobile yang menyediakan konten film berkualitas high-definition,” terangnya, Jumat (20/5/2016).

Didukung akses internet berkecepatan tinggi 4G LTE, streaming film bisa dilakukan nyaris tanpa jeda dan cepat, menjadi favorit pelanggan. Terbukti, 65 persen penggunaan layanan Telkomsel 4G LTE berasal dari video streaming, terutama konten film.

“Kami memahami perilaku pelanggan Simpati yang sangat gemar menyaksikan film dari gadget-nya. Untuk itu, Telkomsel menyediakan paket spesial yang memungkinkan pelanggan Simpati menonton film, baik melalui streaming maupun download and watch later. Melalui paket Simpati Entertainment, pelanggan dapat menikmati hiburan tanpa batas, kapanpun dan di manapun,” imbuh Ricky.

Singgih Wahyu Nugraha/Foto: Istimewa

Comment