TSM Makassar Kembali Gelar Trans Autovaganza

MEDIAWARTA.COM, MAKASSAR – Mengawali Juni, kali ini Trans Studio Mall (TSM) Makassar kembali menghadirkan Trans Autovaganza. Sebuah persembahan pameran otomotif tahunan dari TSM Makassar. Memasuki tahun ketujuh, Trans Autovaganza akan diselenggarakan di Atrium Square Trans Studio, Jalan mulai Jalan HM Daeng Patompo, Makassar, 1-5 Juni 2016.

Kegiatan 7th Trans Autovaganza kali ini mengusung tema “Fabulous Automotive Showcase” dengan tujuan event ini dapat menjadi one stop event bagi masyarakat yang ingin membeli kendaraan baru ataupun mempercantik kendaraannya dengan  aksesori mutakhir terbaru sebelum memasuki Ramadan dan Idul Fitri yang akan datang,” jelas Marketing Communication Manager TSM, Kartika Palulun kepada MediaWarta.com, Senin (30/5/2016).

Setiap tahunnya, Trans Autovaganza memberikan suguhan yang berbeda untuk pecinta otomotif. Selain memamerkan berbagai brand otomotif ternama, 7th Trans Autovaganza juga akan dimeriahkan berbagai acara seperti Hotwheels Community Showcase pada 5 Juni di Ground Floor (The Smoothers Area) TSM.

Di sini, pengunjung dapat memacu Hotwheels Car di sirkuit yang telah disediakan. Bagi yang ingin mencoba aktivitas seru ini, dapat menyewa Hotwheels yang telah disiapkan di area tersebut . Tidak hanya itu, khusus kali ini Makassar Big Bike Community akan menggelar Charity berupa donor darah di area Parkir Selatan TSM.

“Trans Autovaganza di tahun ke tujuh ini, kami pastikan akan memberikan berbagai pengalaman berbeda untuk mendapatkan referensi kendaraan dan aksesorinya. Berbagai acara telah dirancang untuk memeriahkan event. Jangan sampai kelewatan, berbagai penawaran menarik dari peserta pameran yang tentu sayang untuk dilewatkan,” tambah Kartika.

Sepanjang pegelaran 7th Trans Autovaganza, juga akan diselenggarakan pemilihan TSM Icon Hunt pada 1-4 Juni 2016 dan TSM Icon Kids 2-4 Juni 2016 di Atrium Trans Square TSM. Selain itu, DJ and Band Perfomance, Dance Performance, dan Fashion Show akan hadir menghibur pengunjung.

Adapun beberapa agen pemegang merek (APM) dan mitra pendukung yang sudah mendaftar dalam kegiatan yang mengusung tema “Fabulous Automotive Showcase”, antara lain Toyota HO, Hyundai, Honda MIM, Jeep, Fiat, Cherokee, Honda Motor, Chevrolet, Kawasaki, Vespa, Auto Sound Gallery, Audioworkshop, Anchoe Aki, Car Vision, 3M, Mazda, Scuto Laminating, Nissan, Suzuki, Ford, Daihatsu, Surya Variasi by Sukma, OTOGARD, BMW, dan Venom.

“Pastikan Anda berkunjung di 7th Trans Autovaganza TSM, dan dapatkan berbagai pilihan kendaraan dan produk aksesori menarik dan tentu saja dengan kualitas terbaik dari berbagai brand otomotif,” imbuh Kartika.

Nurizatti/Foto: Effendy Wongso

Comment