Best Western Plus Makassar Proyeksi Raup Rp 1,5 Miliar dalam “Harmony of Ramadhan”

MEDIAWARTA.COM, MAKASSAR – Guna menggenjot okupansi di “low season”, sekaligus menyemarakkan Ramadan, manajemen Hotel Best Western Plus Makassar Beach menawarkan paket spesial Ramadan bertajuk Harmony of Ramadhan.

Selama menggelar kegiatan terkait bulan suci dalam Harmony of Ramadhan, manajemen memproyeksikan dapat meraup Rp 1,5 miliar.

Hal tersebut diungkapkan Sales Manager Best Western Plus, Regina Sri Rejeki saat menggelar jumpa pers terkait acara di Ruang Grand Gardenia, Lt 2 Hotel Best Western, Jalan Botolempangan, Makassar, Jumat (3/6/2016).

“Nilai itu merupakan target Juni 2016 sebesar 47 persen. Sebelumnya, Mei 2016 lalu, target yang dipatok perusahaan 68 persen dengan nilai Rp 2 miliar, tetapi kami berhasil melampaui ekspektasi dengan mencapai 72 persen atau dengan nilai sekitar Rp 2,5 miliar. Jadi, jika mengacu achievement tersebut, tentu tidak berlebihan bila kami optimis dapat meraup Rp 1,5 miliar di low season ini,” paparnya.

Sementara itu, General Manager Best Westren Plus, Erick Siahaya, menambahkan, dalam kegiatan Harmony of Ramadhan, pihaknya menawarkan harga khusus untuk kamar Rp 665 ribu per malam.

“Harga kamar ini termasuk sahur atau sarapan, serta buka Puasa atau makan malam. Menu kami terdiri dari takjil yang tidak ketinggalan disajikan bagi tamu yang melaksanakan ibadah Puasa,” ungkapnya.

Erick menjelaskan, paket buka Puasa ditawarkan Rp 99 ribu per orang, sementara paket Halalbihalal Rp 150 ribu per orang. “Ada diskon 20 persen untuk pengguna kartu kredit bank-bank mitra, seperti Bank Mega, Bank Mandiri, Bank BRI, dan beberapa bank lainnya.

Untuk menu Ramadan tahun ini, manajemen mengusung tema “Touch of Middle East” yang menggambarkan nuasa Timur Tengah.

Novianti/Foto: Arfah Aksa

Comment