Manajemen PSM tekankan Roberts Rene Alberts harus raih kemenangan

MEDIAWARTA.COM, MAKASSAR – Manajemen PSM tekankan Roberts Rene Alberts harus raih kemenangan. Manajemen Klub PT Persaudaraan Sepakbola Makassar (PSM) kembali mulai gerah. Direktur PT PSM Sumirlan, mengungkapkan pihaknya tidak boleh kalah lagi.

“Kekalahan tidak bisa ditolerir lagi, sehingga melawan Mitra Kukar di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kaltim, Minggu (31/7/2016), Pelatih Kepala PSM Makassar Robert Rene Alberts harus bisa membawa tim meraih poin,” tegasnya saat dikonfirmasi belum lama ini.

Ia menyebut tidak ingin mencampuri keputusan pelatih asal Belanda itu. “Mau pemain senior atau junior diturunkan, kita butuh kemenangan,” ujar Sumirlan

Saat ini posisi PSM di klasemen sementara Indonesia Soccer Championship  (ISC) A 2016, terpuruk di peringkat ke-17 dari 18 tim dengan 10 poin. Sementara, Mitra Kukar berada di peringkat ke-11 dengan 15 poin.

Untuk itu, ia menegaskan pelatih harus optimis memenangkan pertandingan.

Sebelumnya, sebanyak 18 orang pemain dibawa Robert dalam lawatan laga tandang ke Tenggarong. PSM Makassar akan menjalani laga pekan ke-13 melawan tuan rumah Mitra Kukar di Stadion Aji Imbut, Kutai Kartanegara.

Dalam daftar 18 orang itu, ada dua pemain muda dari U-21 juga dibawa serta, mereka adalah Andri Faisal Amru dan Syaiful.

Kabar terbaru dari Robert, ia memastikan tidak memainkan David Ariyanto untuk mengawal gawang PSM dari sergapan tim Naga Mekes, julukan Mitra Kukar. Untuk itu, ia akan memainkan Syaiful, dan akan main lawan Mitra Kukar.

Berikut pemain yang diturunkan PSM Makassar dan Mitra Kukar pada laga sore ini.

PSM Makassar: Syaiful, Ardan Aras, Wasyiat Abdullah, Hendra Wijaya, Achmad Sumardi, Rizky Pellu, Ridwan Tawainella, Rasyid Bakri, Syamsul Bachri Chaeruddin, Ferdinand Sinaga, M Rahmat.

Mitra Kukar: Shahar Ginanjar, Arthur Cunha, Saepul Maulana, Zikri Akbar, Zulcharizal, Bayu Pradana, Rodrigo Dos Santos, Septian David Maulana, Alan Leandro, Hendra Adi Bayauw, Marlon Da Silva.

Comment