Honda beri unit praktek sepeda motor untuk SMK

MEDIAWARTA.COM, MAKASSAR – Menyadari bahwa pendidikan adalah hal yang sangat penting di era ini, Astra Motor Makassar selaku main diler sepeda motor Honda wilayah SulSelBarTra dan Ambon kembali gencar mencanangkan gerakannya di dunia pendidikan dalam bentuk Education Program Donasi Unit Praktek Sepeda Motor untuk dijadikan alat dan bahan dalam proses belajar mengajar jurusan teknik sepeda motor di SMK Tri Tunggal 45 Makassar dan SMK Negeri 7 Takalar.

 

Kepala SMK Negeri 7 Takalar dan SMK Tri Tunggal 45 Makassar secara resmi telah mengambil unit praktek sepeda motor yang diberikan di kantor dan showroom main diler Honda Jalan Sultan Alaudin Sabtu lalu (11/2). Kepala SMK Tri Tunggal 45 Makassar H. Aharudin mengungkapkan “Saya sangat berterimakasih pada Honda karena mau peduli dengan SMK, terutama donasi seperti ini ditambah juga dengan pelatihan rutin yang diberikan, yang jelas kami sangat terbantu dan senang karena sekarang proses belajar mengajar semakin efektif”

 

Selain donasi unit praktek sepeda motor yang diberikan, Astra Motor Makassar juga memberikan prioritas binaan seperti pelatihan Kurikulum Teknik Sepeda Motor (KTSM) untuk para Guru SMK agar para tenaga pengajar dan teladan siswa ini dapat semakin fasih dalam mengajar generasi penerus bangsa di sekolahnya.

 

Prakerin untuk siswa SMK ke seluruh jaringan AHASS juga dijamin oleh Astra Motor Makassar sebagai bentuk apresiasi pada siswa yang berprestasi dan tanggung jawab sosialnya pada peningkatan ekonomi dan skill kawula muda di Sulawesi.

 

Astra Motor Makassar juga mengadakan Technical Skill Contest siswa SMK hingga ke tingkat nasional yang dapat menjadi prestasi tersendiri bagi sekolah dan juga siswa, lengkap dengan peluang beasiswa di perguruan tinggi Politeknik Manufaktur Astra (POLMAN) bagi siswa yang berhasil meraih juara 1 dalam kontes ini.

 

Update rutin mengenai teknologi produk Honda terbaru juga diberikan oleh tim TSD Astra Motor Makassar pada seluruh SMK binaan yang tersebar di Sulawesi Selatan sampai Sulawesi Tenggara

 

Supervisor TSD Astra Motor Makassar Irwan Pane mengatakan “Update teknologi ini sangat bermanfaat agar mereka ter-update tentang semua teknologi terbaru dan juga bagaimana sistim kerjanya sehingga bisa langsung dipelajari dan diterapkan”

 

Sampai dengan Oktober lalu, telah terjalin 567 kerjasama serupa di seluruh Indonesia, hal ini merupakan bukti nyata bahwa memang Honda peduli dengan dunia pendidikan dan juga kemajuan bangsa.

 

Manager Technical Service Department (TSD) Astra Motor Makassar Ignatius Nindyatama menyatakan kegembiraannya atas berjalannya program kerjasama yang dirasa dapat terus menunjang kemajuan bangsa itu, “Saya sangat senang dengan berjalannya program ini harapannya Siswa SMK semakin terampil dan siap kerja ketika lulus nanti, baik kerja di bengkel resmi ataupun secara mandiri membuka bengkel sendiri yang penting sejak dini mereka sudah terlatih skillnya, semoga perekonomian dan kesejahteraan Sulawesi dapat terbantu dengan hal ini”

Comment