9 Tamtama Lantamal VI bersaing menjadi yang terbaik

MEDIAWARTA.COM, MAKASSAR- 9 Tamtama Lantamal VI bersaing menjadi yang terbaik dalam seleksi Tamtama 2017 di Mako Lantamal VI. Mereka adalah prajurit pilihan terbaik yang ada di Satker-satker Lantamal VI dan Lanal jajaran Lantamal VI Makassar, Selasa (16/05/2017)

Kegiatan ini dilaksanakan untuk mencari figur tamtama teladan yang profesional, kesamaptaan jasmani yang tangguh serta menguasai dasar- dasar sebagai prajurit Tamtama Matra Laut. Oleh karena itu, seleksi tamtama teladan harus melalui proses yang ketat, agar menemukan tamtama yang terbaik dari yang terbaik  yang bisa bersaing ditingkat Nasional..

Adapun materi yang diujikan antara lain test kesehatan, Security clearence, menembak senjata laras panjang, tali temali, meniup peluit, teori P5T, kesamaptaan jasmani, praktek P5T, bongkar pasang senjata laras panjang, pengetahuan umum dan pantukhir.

Nantinya peserta nilai tertinggi akan melanjutkan seleksi tingkat Armada sebagai perwakilan Lantamal VI dan akan bersaing dengan perwakilan dari masing-masing perwakilan Lantamal yang berada di wilayah Armada Timur.

Untuk hari ini para peserta akan  di uji Mental Ideologi (MI) Tujuan dari pada tes mental ideologi adalah untuk menilai mental para peserta dan untuk mengetahui seberapa jauh wawasan kebangsaan yang mereka miliki, seperti kebijakan pemerintah, agama, pancasila, UUD 45, wawasan nusantara.

Comment