Kesiapan Layanan Telkomsel Area Pamasuka Pada Perayaan Natal dan Tahun Baru 2019

MEDIAWARTA.COM, MAKASSAR – Telkomsel Area Pamasuka telah  melakukan sejumlah aktivitas untuk mengawal lonjakan trafik komunikasi pada perayaan natal dan pergantian tahun 2019 sebagai bukti kesigapan dan Kesiapan Layanan Area Pamasuka Pada Perayaan Natal dan Tahun Baru 2019

Terdapat 158  titik POI (Point Of Interest) dengan klasifikasi 55  titik platinum, 48 titik gold dan 55  titik silver yang didalamnya termasuk 3 posko Crowd di Lapangan Merdeka Ambon, Manado Town Square, Lapangan Merdeka Balikpapan serta 15 titik posko siaga di tempat wisata. Disetiap Poskonya Telkomsel menyediakan layanan selling produk,  Edukasi produk digital dan  broadband, user experience dan tukar Poin untuk mendapatkan gimmick menarik dari Telkomsel”. Pelanggan juga dapat memperoleh berbagai produk minuman  Nestle dengan gratis cukup dengan menukarkan minimal 30 TelkomselPOIN saja di seluruh posko Platinum  dan Gold di seluruh Area Pamasuka.

Peningkatan kapasitas network dilakukan di 158  titik  POI seperti melakukan penambahan 198  New Site 4G baru yang tersebar di Regional Regional Area Pamasuka (Kalimantan, Sulawesi dan Papua Maluku) , Melakukan upgrade capacity 4G di 60 titik lokasi dan mensiagakan 25  Mobile BTS (COMBAT) yang ditempatkan di titik titik keramaian saat tahun baru dan tempat wisata untuk mengantisipasi lonjakan trafik sehingga pada saat perayaan pergantian tahun pelanggan dapat menggunakan layanan Telkomsel dengan nyaman.

Untuk memastikan ketersediaan produk dan layanan Telkomsel dalam menyambut Natal 2018  dan Tahun Baru 2019 , Telkomsel Area Pamasuka menyiapkan layanan berupa 18  layanan GraPARI, 14 GraPARI Mini,  208 Mobile GraPARI , 122 Telkomsel Distribution Center (TDC)  dan 890 Outlet Siaga.

Untuk memonitor trafik jaringan, Telkomsel  menyiapkan  posko siaga network  yang standby 24 jam mulai tanggal 22 Desember 2018  hingga 3 Januari 2018 yang terdiri dari 3 Posko  Utama yang ada di masing-masing kota Regional yaitu (Makassar, Balikpapan dan Jayapura)  dan 12 Posko  Network Service  yang di Masing-masing lokasi Branch di luar kota Regional serta mensiagakan  229  Personnel standby siaga.

Dari sisi loyalty kepada pelanggan, Telkomsel Area Pamasuka menggelar beberapa program  diantaranya yaitu :

  1. Diskon 20 – 30% di Lounge Garuda Area Pamasuka dengan melakukan redeem 30 Poin  yang berlaku dari tanggal  5  November -31 Desember 2018.
  2. Gebyar Tukar Poin Akhir Tahun (GEMPITA). Dalam program ini Telkomsel menyediakan hadiah bagi 10 pemenang yaitu Grand Prize IPhone X  bagi 1 pelanggan penukar tertinggi di Area Pamasuka , 3 Smartphone Samsung bagi penukar terbanyak di masing-masing regional,  30 Gram Emas  bagi penukar terbanyak di masing-masing regional  dan pulsa total 1,500,000

Untuk ikut dalam program ini Pelanggan dapat menukarkan minimal 100 Telkomsel POIN yang dimilikinya  dengan Keyword untuk masing-masing pelanggan :

NARUSUL (untuk pelanggan Sulawesi)

NARUKAL (untuk pelanggan Kalimantan)

NARUPUMA (untuk pelanggan Papua Maluku).

  1. Prority Proud VAGANZA, program undian berhadiah  untuk pelanggan  yang berada di area Pamasuka (Kalimantan, Sulawesi dan PUMA)yang telah 1 Tahun menjadi pelanggan Telkomsel melalui bintang yang dimilkinya   yang berlaku  dari  November 2018 – 31 Januari 2019 . Bintang dapat diperoleh oleh Pelanggan dengan cara menggunakan layanan Telkomsel (penggunaan pulsa atau tagihan kartu halo) minimal 70ribu selama 1 bulan. Semakin banyak bintang semakin banyak kesempatan untuk mendapatkan hadiah.

Untuk mengikuti program PRIORITY PROUD VAGANZA pelanggan harus melakukan pendaftaran program dengan cara ketik :PRIORITY(spasi)DAFTAR kirim ke 3936

Pelanggan dapat melakukan  berapa jumlah bintang yang dimilikinga  dengan cara SMS ketik

PRIORITY(spasi)BINTANG kirim ke 3936.

 

 

 

 

 

Di moment Natal 2018  ini Telkomsel juga menggelar rangkaian kegiatan kepedulian sosial dengan tema “Kebahagiaan Untuk Semua “  yang digelar di beberapa kota  di Indonesia termasuk di Wilayah kerja Area Pamasuka.  Dalam kegiatan tersebut, Telkomsel menyerahkan perlengkapan kebutuhan anak kepada 5.000 anak yatim/piatu atau kurang mampu melalui berbagai yayasan/panti asuhan serta menyerahkan bantuan sarana dan prasarana ibadah kepada 40 yayasan yang berada di sekitar lokasi operasional Telkomsel, melakukan kegiatan bersih-bersih Gereja / panti  dan memberikan paket sembako murah untuk 2.500 kaum dhuafa.

Comment