Bendum Hanura Kunjungi Kantor DPD Sulsel : Ini Arahannya

MEDIAWARTA.COM, MAKASSAR – Ketua Dewan Pendiri sekaligus Bendahara Umum (Bendum) DPP Partai Hanura Halim Shahab SH MBA mengunjungi kantor DPD Sulsel sekaligus memberi pengarahan tentang penguatan partai Hanura menyongsong Pemilu 2024.

Ia membawa serta stafsusnya Dr (C) Yosminaldi SH MH dan menjadi kunjungan pertamanya ke kantor baru DPD Hanura Sulsel Jalan AP Pettarani Nomor 53D Makassar, Senin, 14 November 2022.

“Sulsel itu barometer perpolitikan nasional, makanya saya memilih datang ke Makassar”. Jelas Halim Shahab

Lebih lanjut Salim Shahab juga menekankan perlunya perbaikan verifikasi faktual (verfak) yang sudah menjadi rahasia umum seluruh partai politik di Indonesia.

“Kami di perintahkan pak OSO untuk membantu DPC-DPD dalam merapikan masalah verfak”. Tutur Halim Shahab juga pendiri HKII ini

Ketua DPD Hanura Amsal Sampetondok (AST) dalam sesi kunjungan Bendum hari ini, Ia melakukan dialog dengan beberapa diantara DPC dan pengurus DPD Sulsel.

“Kami harap kedatangan pak Bendum dapat meningkatkan kepercayaan diri kader”. Harap AST

Disamping melakukan kunjungan ke DPD Sulsel, Halim Shahab juga menerima kunjungan pengurus DPD Sulbar baik melalui tatap muka langsung maupun dengan rapat melalui link zoom/daring.

Comment