Huabao Peduli Lingkungan: Donasi Motor dan Kontainer Sampah, Tanam Mangrove untuk Kelestarian Morowali

MEDIAWARTA, MOROWALI – PT Baoshuo Taman Industry Invesment Group, yang dikenal sebagai Indonesia Huabao Industrial Park (Huabao Indonesia), kembali menunjukkan komitmennya terhadap kelestarian lingkungan melalui program Corporate Social Responsibility (CSR).

Pada Juni 2024, Huabao Indonesia mendonasikan tiga unit motor sampah, tiga unit kontainer sampah, dan 210 tempat sampah kepada tiga desa di Kabupaten Morowali, yaitu Desa Topogaro, Ambunu, dan Tondo.

Selain itu, perusahaan juga menanam 110 pohon mangrove di pesisir pantai Umpanga sebagai bagian dari upaya pengelolaan lingkungan yang berkelanjutan.

Acara serah terima bantuan ini dilaksanakan di Balai Desa Tondo dengan diiringi sosialisasi pengelolaan sampah, hasil kerjasama Huabao Indonesia dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Morowali.

Kegiatan ini menegaskan pentingnya edukasi dalam pengolahan sampah menjadi produk bernilai ekonomis, sejalan dengan visi perusahaan untuk mendukung keberlanjutan lingkungan di wilayah operasionalnya.

Cipto Rustianto, Manager External Huabao Indonesia, mengungkapkan, “Sosialisasi pengelolaan sampah ini adalah bukti komitmen Huabao dalam memberikan edukasi penting kepada masyarakat tentang potensi ekonomi dari pengolahan sampah. Bantuan ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial kami untuk meningkatkan kualitas lingkungan dan mendukung pengelolaan sampah yang lebih efektif di Desa Topogaro, Ambunu, dan Tondo.”

Huabao Indonesia tidak hanya fokus pada pengelolaan sampah, tetapi juga aktif dalam kegiatan bersih-bersih lingkungan bersama Pemerintah Desa dan masyarakat, serta partisipasi dalam bakti sosial di berbagai desa sekitar.

Langkah ini mendapat apresiasi dari Kepala Desa Topogaro, Hamid Dewanto, yang menyatakan bahwa bantuan motor dan kontainer sampah sangat mendukung kebersihan dan kesehatan lingkungan desa.

Manajemen Huabao berharap sinergi antara pemerintah dan perusahaan dapat terus ditingkatkan untuk menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan, khususnya di kawasan industri.

Lingkungan yang bersih menjadi cerminan kesejahteraan masyarakat, dan Huabao berkomitmen untuk terus berkontribusi positif dalam upaya ini.

Comment