MEDIAWARTA, MAKASSAR — Mal Ratu Indah MaRI kembali menjadi tuan rumah kegiatan olahraga melalui penyelenggaraan Fencing Competition Season 3 yang berlangsung pada 19 hingga 20 Januari 2026 di Main Atrium Mal Ratu Indah. Kompetisi ini menjadi kali ketiga digelar sejak tahun 2024 sebagai hasil kerja sama antara Mal Ratu Indah dan komunitas anggar Sir Idar Fencing.
Fencing Competition Season 3 menjadi salah satu agenda olahraga yang secara konsisten menarik minat pengunjung MaRI, sekaligus menjadi wadah kompetisi dan pembinaan bagi atlet anggar muda di Kota Makassar dan sekitarnya.
Pada penyelenggaraan tahun ini, kompetisi mempertandingkan empat kategori yaitu Degen Putra dan Putri, Floret Putra dan Putri, Sabel Putra dan Putri, serta Mix Team beregu. Total peserta mencapai 81 atlet yang terdiri dari pelajar sekolah dasar hingga mahasiswa. Hal ini menunjukkan antusiasme sekaligus perkembangan cabang olahraga anggar di kalangan generasi muda.
Menariknya, peserta Fencing Competition Season 3 tidak hanya berasal dari Kota Makassar, tetapi juga datang dari berbagai daerah di Sulawesi Selatan seperti Kabupaten Wajo dan wilayah lainnya. Kondisi ini menegaskan bahwa kompetisi anggar di MaRI telah berkembang menjadi ajang regional yang diminati serta menjadi ruang bertemunya atlet muda untuk berkompetisi, bertukar pengalaman, dan mengasah kemampuan dalam suasana yang kompetitif.
Kegiatan berlangsung sejak pukul 10.00 WITA hingga 22.00 WITA dan ditutup dengan awarding ceremony serta pengalungan medali kepada para pemenang di masing-masing kategori.
Pendiri Sir Idar Fencing, Isnawaty Sir Idar, mengungkapkan bahwa kompetisi ini memberikan dampak positif terhadap semangat dan kesiapan para atlet, terutama menjelang agenda turnamen besar di akhir tahun.
Ia menyebutkan bahwa kehadiran kompetisi seperti ini sangat membantu menjaga semangat atlet tetap terjaga menjelang turnamen besar seperti Pekan Olahraga Provinsi Porprov. Menurutnya, atmosfer pertandingan memberikan sensasi berbeda dibanding latihan rutin dan membuat atlet tetap merasakan ketegangan serta semangat berkompetisi.
Menambah daya tarik, kegiatan ini turut menghadirkan atlet anggar nasional yang pernah berlaga di SEA Games, Muh Rifyal Ramadhan, serta atlet pentathlon yang menjadi inspirasi bagi para peserta.
Dukungan terhadap kegiatan ini juga disampaikan Sales dan Marketing General Manager Kalla Property, Rasmila Sari Suaib. Ia menegaskan bahwa Mal Ratu Indah tidak hanya berfungsi sebagai pusat perbelanjaan, tetapi juga sebagai ruang publik yang mendukung berbagai kegiatan positif termasuk olahraga.
Menurutnya, Fencing Competition menjadi sarana pembinaan atlet sekaligus menghadirkan pengalaman berbeda bagi pengunjung MaRI. Ia berharap kolaborasi dengan komunitas olahraga dapat terus berlanjut sebagai bagian dari upaya menghadirkan program yang edukatif, inspiratif, dan bernilai bagi masyarakat.
Fencing Competition Season 3 turut dihadiri Ketua Ikatan Anggar Seluruh Indonesia IKASI Kota Makassar terpilih Dr Ir H Muh Fuad Aziz DM ST MSi serta Wakil Ketua Umum II KONI Makassar Azhar Fachri yang memberikan sambutan pada penutupan acara. Kehadiran para tokoh olahraga ini menjadi bentuk dukungan nyata terhadap pembinaan dan perkembangan cabang olahraga anggar di tingkat daerah.
Melalui penyelenggaraan Fencing Competition Season 3, Mal Ratu Indah berharap dapat terus menjadi ruang kolaborasi antara komunitas atlet dan masyarakat sekaligus menghadirkan pengalaman berbeda bagi pengunjung melalui kegiatan olahraga yang kompetitif dan inspiratif.

Comment