MEDIAWARTA, MAKASSAR – Merawat bumi dan menjaga segala aspek kehidupan di dalamnya merupakan tanggung jawab kita semua. Maka karena itu, Astra Group yakni Asuransi Astra peduli lingkungan dengan melakukan transplantasi terumbu karang di pulau Kodingareng Keke Makassar, Rabu (23/11/22).
Kegiatan aksi Estafet Peduli Bumi adalah melanjutkan misi melestarikan lingkungan melalui transplantasi 2.000 terumbu karang yang terletak di pulau Kodinareng Keke, Makassar. Transplantasi terumbu karang merupakan salah satu upaya rehabilitasi terumbu karang guna dapat menjadi solusi untuk pemulihan kembali terumbu karang yang telah rusak dan menciptakan habitat baru. Sehingga dapat mendukung ekosistem perikanan di laut dan mencegah terjadinya erosi serta kerusakan lingkungan.
Koordinator Wilayah Grup Astra Makassar Suhardi mengatakan sebagai perusahaan swasta Astra juga fokus terhadap lingkungan, sosial, serta peningkatan perekonomian masyarakat
“Ini adalah salah satu kegiatan anak perusahaan Astra Group, jadi ada 200 anak perusahaan ini estafet dalam peduli bumi. Acara kali ini dari asuransi Astra, dan Astra sendiri selalu fokus kepada lingkungan kepada sosial kemudian membantu pertumbuhan ekonomi,agar bermanfaat untuk warga dan lingkungan sekitarnya,” ucap Suhardi.
Tak hanya di Pulau Kodingareng Makassar, bentuk Peduli “Estafet Peduli Bumi” juga berlanjut di kota lainnya di Indonesia.
Sementara itu Sekretaris Dinas Limgkungan Hidup (DLH) Makassar, Jabbar yang juga hadir mengungkapkan apresiasinya kepada Asuransi Astra atas kegiatan tranplantasi terumbu karang.
“Pemerintah Kota Makassar menyampaikan apresiasi yg tinggi kepada Asuransi Astra, dalam Pelaksanaan kegiatan Transplantasi dua ribu terumbu karang di Kota Makassar, yg dilaksanakan di Pulau Kodingareng Kecamatan Kepulauan Sangkarrang,” jelasnya.
“Ini adalah bentuk perhatian dari pihak swasta yang berkomitmen penuh dlm mewujudkan Peduli Lingkungan melalui Program CSR “Estafet Peduli Bumi” melalui pelestarisn biota laut ekosistem Terumbu Karang,” ungkap Jabbar.
Comment