MEDIAWARTA.COM, MAKASSAR – Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Makassar, Firman Hamid Pagarra, menghadiri Focus Group Discussion (FGD) mengenai Tata Kelola Peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Makassar.
Acara yang digelar di Ruang Rapat Bapenda Makassar ini dihadiri oleh berbagai kepala bidang dan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Bapenda, yang turut berpartisipasi aktif dalam diskusi untuk merumuskan strategi dan inovasi guna meningkatkan PAD Kota Makassar, Rabu (24/7/2024).
Dalam FGD tersebut, Firman Pagarra menekankan pentingnya kolaborasi dan sinergi antara bidang dan UPT untuk mencapai target pendapatan yang telah ditetapkan.
Ia juga menggarisbawahi perlunya peningkatan pelayanan publik dan sosialisasi yang efektif guna mendorong partisipasi masyarakat dalam membayar pajak.
Diskusi ini diharapkan dapat menghasilkan langkah konkret dalam mengoptimalkan pengelolaan pendapatan daerah dan mendukung pembangunan Kota Makassar yang lebih maju.
Comment