DP2 Makassar Pasarkan Olahan Hasil Pertanian di Kegiatan Pangan Murah Pemprov Sulsel

MEDIAWARTA, MAKASSAR – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) melaksanakan kegiatan Pangan Murah, di Gedung Kartini Kota Makassar, 21 – 25 Oktober 2022.

Untuk menyukseskan acara tersebut, Pemprov Sulsel meminta pemerintah kabupaten/kota untuk men-supportkan kegiatan tersebut. Salah satunya yakni Dinas Perikanan dan Pertanian Kota Makassar.

Kepala Bidang Padi, Palawija dan Holtikultura, Dinas Perikanan dan Pertanian (DP2) Kota Makassar, Indriaty Djaharuddin mengatakan, pihaknya berpartisipasi dengan melibatkan beberapa kelompok tani, kelompok wanita tani (KWT), yang ada di beberapa kecamatan binaan Pemerintah Kota Makassar.

“Yang kami ikutsertakan dalam kegiatan tersebut, yakni produk segar hasil olahan pertanian, misalnya olahan dari sayur sayur segar, dan beberapa olahan pertanian yang dihasilkan oleh beberapa KWT Yang ada di beberapa kecamatan binaan kami. Juga olahannya, termasuk pupuk organik hasil olahan kelompok wanita tani kami,” jelasnya.

Di event ini, lanjut Indriaty, DP2 Kota Makassar menurunkan 30 kelompok tani, yang secara bergilir memasarkan produknya. Dalam event ini juga, pemerintah kota Makassar ikut serta  mensupport 7 tenant, yang bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya demi kesuksesan jalannya acara.

“Dibutuhkan kerjasama dari keseluruhan pihak terkait, sehingga produk milik UMKM ini bisa lebih luas lagi wilayah pemasarannya,” kuncinya.

Comment