MEDIAWARTA,MAKASSAR,– Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun, S.I.P., didampingi sejumlah Pejabat Utama (PJU) Kodam, menerima audiensi dari Panglima Komando Operasi Udara (Pangkoopsud) II, Marsda TNI Deni Hasoloan Simanjuntak, S.E., dan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kakanwil Kemenkumham) Sulawesi Selatan Taufiqurrakhman, S.Sos., S.H., M.Si., beserta rombongan di Makodam, Jl. Urip Sumoharjo, Kota Makassar. Jumat, (27/12/2024).
Kehadiran Pangkoopsud II beserta rombongan disambut hangat di Kodam XIV/Hasanuddin. Kunjungan tersebut dilaksanakan dengan tujuan mempererat silaturahmi dan sinergi yang selama ini telah berjalan baik antara Kodam XIV/Hasanuddin dan Koopsud II.
Usai menerima audiensi Pangkoopsud II, selanjutnya Pangdam menerima kunjungan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Sulawesi Selatan Taufiqurrakhman, S.Sos., S.H., M.Si.
Dalam suasana kebersamaan, Pangdam menyambut baik kehadiran Kakanwil Kemenkumham. Kunjungan tersebut juga dimaksudkan untuk memperkuat sinergitas dan mempererat tali silaturahmi yang selama ini telah terjalin dengan baik.
Comment