Dosen FDK UIN Makassar Bahas Dakwah dalam Media Digital pada ICAIS 2024

MEDIAWARTA, MAKASSAR – Dosen Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar tampil sebagai Pembicara utama pada International Conference on Actual Islamic Studies (ICAIS) ke-3 tahun 2024.

Kegiatan ICAIS ini dilaksanakan oleh Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Makassar dengan tajuk “The Role of Islamic Communication in the Digital Era in Various Aspects of Education, Economics and Law”.

Kegiatan ini berlangsung secara luring (offline dan online) di Lantai II Balai Sidang Mukhtamar Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Unismuh Makassar, pada Selasa, 21 Mei 2024.

Dr H Usman Jasad M Pd yang merupakan dosen FDK UIN Makassar di percaya untuk menjadi pembicara utama pada kegiatan ICAIS 2024 dengan membawakan makalah berjudul “Utilizing Social Media to Strengthen Islamic Da’wah Among Young Generations: Is It Effective?.

Dalam materinya, mantan wakil dekan bidang kemahasiswaan FDK tersebut menjelaskan bahwa dakwah dapat dilakukan dengan berbagai cara,

“Diantaranya, memberikan nasihat, ceramah, contoh yang baik, dan menggunakan media sosia, serta yang harus dipahami adalah tujuan dakwah adalah untuk menyebarkan ajaran Islam dan membawa manusia pada kebenaran,” ungkapnya.

Ketua LDK PW Muhammadiyah Sulsel ini juga menjelaskan bahwa sangat penting untuk para da’i untuk memastikan bahwa konten yang mereka bagikan sesuai dengan ajaran Islam,

“Para da’i juga dapat memanfaatkan platform media sosial untuk menyebarkan konten-konten yang informatif, selain itu penting juga untuk tetap mempertahankan etika dalam berkomunikasi dan menghindari konflik yang tidak konstruktif,” jelasnya.

Selain itu, kegiatan ini juga menghadirkan tiga narasumber dari luar negeri yakni Prof Dr Normal Mustaffa dari Universitas Kebangsaan Malaysia, Prof Dr Salut Muhidin (Macquarie University Sydney, Australia) dan Dr Sabar Dahlan Sabbar (Petra Educational Institute Hashemite Kingdom of Jordan) yang hadir secara daring.

Comment