Insentif bagi Rukun Warga Memacu Semangat dan Kinerja Stakeholder

Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto.

MEDIAWARTA.COM, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto menyampaikan, paling lambat Jumat 1 Juli mendatang, insentif untuk ketua Rukun Tetangga (RT) dan Rukun Warga (RW) se-Kota Makassar sudah harus terdistribusi.

Pernyataan ini dilontarkan Ramdhan usai salat subuh berjemaah di Masjid Darul Ikhlas, Jalan Cendrawasih, Makassar, Rabu (29/6/2016).

“Untuk RT/RW, saya bersama camat yang ada akan segera mendistribusikan insentif sebagaimana yang telah saya janjikan saat kampanye dulu, Rp 1 juta jika Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Makassar mencapai Rp1 triliun. Ini upaya kita untuk mendorong semangat para petugas (stakeholder) di lapangan. Makanya, kita mau uang insentif untuk ketua RT/RW bisa dibayarkan Jumat minggu ini atau sebelum Lebaran sehingga dapat membantu kebutuhan hari raya mereka,” pesannya.

Kenaikan insentif yang cukup pesat dari Rp 75 ribu, Rp 125 ribu, Rp 250 ribu, hingga sekarang naik Rp 1 juta, dimaksudkan agar ujung tombak pemerintahan di masyarakat terus termotivasi guna meningkatkan kinerjanya mengemban tugas-tugas dan program pemerintah.

“Nantinya RT/RW ini akan terus kami perkuat, khususnya dalam membangun kekompakan masyarakat, menjaga ketertiban, dan mengontrol warganya. Asumsinya,  RT/RW-lah yang bisa mengawasi warganya demi kenyamanan bersama,” beber Ramdhan.

Guna meningkatkan ketenteraman dalam masyarakat dan berbagai tugas-tugas pemerintahan yang dipegang RT/RW ini, Wali Kota Makassar yang juga arsitek pemegang sertifikasi tertinggi nasional tersebut, bahkan berjanji akan menggenjot PAD selanjutnya hingga ke angka Rp 2 triliun.

“Jika PAD Rp 1 triliun maka insentif untuk RT/RW bisa menerima Rp 1 juta asalkan memenuhi sembilan indikator yang telah ditetapkan. Pertanyaannya, bagaimana kalau PAD Rp 2 triliun? Berarti, insentif untuk RT/RW juga naik menjadi Rp 2 juta,” ulas Danny, panggilan akrab Ramdhan.

Selain pemberian insentif sebagai wujud apresiasi pemerintah terhadap kinerja di lapangan, Wali Kota Makassar yang juga mantan dosen di universitas negeri ternama di Makassar ini, bakal mengusulkan pengadaan telepon genggam (handphone) kepada seluruh RT/RW.

“Handphone ini dilengkapi sistem khusus, kemudian RT/ RW bersangkutan akan dilatih menggunakan aplikasi pelaporan yang ada, sehingga apapun yang terjadi di lingkungannya bisa cepat dilaporkan,” papar Ramdhan.

Selain RT/RW, hari ini juga ia dijadwalkan akan menyerahkan bantuan kesejahteraan bagi guru mengaji, imam rawatib, pengurus jenazah Muslim, hafiz atau penghapal Alquran, serta mubalik, se-Kota Makassar di Lapangan Karebosi. Kegiatan juga dirangkaikan gerakan Makassar berzakat.

Novianti/Foto: Effendy Wongso

Comment