Grand Final Pertamina Patra Niaga Sulawesi Cup Sukses, Dorong Kemajuan E-Sport di Sulawesi

MEDIAWARTA, MAKASSAR – Grand Final Turnamen Pertamina Patra Niaga Sulawesi Cup Mobile Legends Championship 2024 sukses digelar pada Minggu (28/1/2024) di Auditorium Universitas Ciputra Makassar.

Ajang ini merupakan dukungan Pertamina dalam memajukan E-Sport di Tanah Air, khususnya di Sulawesi.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Badan Pembina Olahraga (Bapor) Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi di bawah organisasi nonstruktural Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi yang diketuai oleh M. Amroyni Farissi, sekaligus menjabat sebagai Area Manager Asset Operation Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi.

Acara berlangsung sejak pagi hingga malam dan diikuti oleh 8 tim yang lolos dari babak penyisihan, berasal dari berbagai daerah di Sulawesi. Pendaftaran telah dibuka pada 27 Oktober 2023 hingga 17 Januari 2024 dan terbuka untuk umum di seluruh wilayah Sulawesi.

Grand final turnamen ini dibuka oleh Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, Erwin Dwiyanto, yang menyatakan bahwa industri E-Sport di Tanah Air terus tumbuh dengan basis penggemar yang semakin luas.

Pertamina Patra Niaga, sebagai BUMN, turut mendukung pengembangan industri ini. Dwiyanto menyampaikan apresiasi kepada Patra Trading dan sponsor lainnya atas dukungannya.

H. Suherman, SE.MM, Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Sulawesi Selatan, menyampaikan apresiasi dan harapannya kepada Pertamina dan peserta turnamen. Ia mengucapkan terima kasih kepada Pertamina Patra Niaga Sulawesi atas penyelenggaraan event ini, yang diharapkan dapat meningkatkan aktivitas olahraga di wilayah Sulawesi Selatan.

“Ini merupakan bagian dari tugas Pemerintah untuk mengangkat atlet bertalenta menjadi pegawai negeri sipil,” ujarnya.

Turnamen ini digelar oleh Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi sebagai respons terhadap antusiasme masyarakat terhadap E-Sport yang semakin tinggi di dunia digital.

Seluruh peserta berasal dari seluruh provinsi se-Sulawesi dan telah mengikuti babak kualifikasi.

Pada babak Play Off di Ruang Auditorium Universitas Ciputra, Kota Makassar, Pertalegends Esports keluar sebagai juara 1 setelah mengalahkan BTK Makassar pada babak Final.

Pada Bronze Final, Pertalegends Jr keluar sebagai juara 3 setelah mengalahkan Pertalegends RB.

Total hadiah yang diperebutkan mencapai 100 juta rupiah, dengan rincian hadiah juara 1 sebesar 40 juta, juara 2 sebesar 25 juta, juara 3 sebesar 15 juta, juara 4 sebesar 8 juta, dan juara 5-8 sebesar 3 juta.

Farhan, ketua tim Pertalegends Esports, menyatakan bahwa mereka telah menunggu event ini dan telah mempersiapkan timnya untuk menjadi juara.

Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, Fahrougi Andriani Sumampouw, menyatakan bahwa turnamen ini adalah wujud kepedulian dalam mendukung E-Sport agar dapat menghasilkan atlet yang membawa nama baik Sulawesi.

“Selamat kepada tim Pertalegends Esports yang berhasil menjadi juara 1 dan harapannya agar dapat membawa nama baik Provinsi Sulawesi di ajang E-Sport lainnya,” tutupnya.

Comment