Apakah DNA pengaruhi kecerdasan anak?

Foto: Istimewa

MEDIAWARTA.COM – Apakah DNA pengaruhi kecerdasan anak? Memiliki seorang buah hati tentunya menjadi kebanggaan tersendiri bagi orang tua. Apalagi, jika anak berhasil dan berprestasi, pasti akan menjadi nilai tambahan dalam kebahagiaan keluarga.

Sebuah tes DNA baru berpotensi untuk memberi tahu Anda sejak anak lahir, apakah ia akan sukses di sekolah atau malah ditakdirkan untuk gagal? Seperti dikutip dari Kompas, hlal tersebut juga dibuktikan para peneliti. Mereka telah mengembangkan skor poligenik berdasarkan 74 varian genetik yang diduga berperan dalam kinerja pendidikan untuk memprediksi prestasi akademik.

Bagi anak-anak dengan rentan usia hingga 16 tahun, 10 persen dari prestasi akademiknya ini dianggap merupakan hasil dari DNA-nya sendiri. Para peneliti pun percaya tes ini dapat digunakan untuk memprediksi prestasi anak-anak di sekolah.

Seorang psikolog biologis di King’s College London, Saskia Selzam, percaya bahwa skor poligenik ini akan digunakan untuk mengidentifikasi anak-anak yang mengalami kesulitan belajar.

Ia menambahkan, 10 persen memang jauh dari 100 persen, tetapi ini jauh lebih baik dari (probabilitas) kita biasanya dalam memprediksi perilaku. Selzam melanjutkan, seperti halnya ketika Anda berpikir mengenai perbedaan antara kecerdasan anak laki-laki dan perempuan dalam matematika. Jenis kelamin sendiri menjelaskan sekitar satu persen dari varian.

Contoh lainnya adalah dengan menggambarkan ketekunan seorang individu. Ternyata, hal ini hanya memprediksi sekitar lima persen dari varian dalam prestasi pendidikan.

Comment