MEDIAWARTA, MAKASSAR – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Selatan (Sulsel) menggelar nonton bareng film Kejarlah Janji di Studio XXI Mall Ratu Indah Makassar, Rabu (18/10/2023).
Kegiatan ini dalam rangka mensosialisasikan dan membangun kesadaran pemilih, dalam pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 nanti.
Komisioner KPU Sulsel, Hasruddin Husain mengatakan, film tersebut memberikan pendidikan politik kepada pemilih, bagaimana menghadapi intrik politik menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Dia mengungkapkan, di tahun politik tantangan sosial cukup berat, salah satunya yang sering muncul adalah politik uang menjelang pemilihan.
“Kami selaku penyelenggara, kekuatan dari film ini banyak memberikan pendidikan politik ya, pendidikan pemilih. Bagaimana politik uang itu merusak kontestasi demokrasi, bagaimana isu hoaks itu merusak tatanan,” kata Hasruddin.
Film Kejarlah Janji ini juga, mengajak pemilih pemula untuk tidak menjadi golongan putih (golput) pada pemilu mendatang. Oleh karena itu, film ini akan ditayangkan di lokasi yang memiliki potensi pemilih generasi muda, seperti pesantren, sekolah, dan kampus
Selain itu, nonton bareng ini juga dihadiri langsung Kepala Biro Keuangan KPU RI, Yayu Yuliani bersama anggota, sekretaris dan pejabat pada Sekretariat KPU Provinsi Sulawesi Selatan, serta KPU Kabupaten/Kota se-Sulawesi Selatan. Juga pemeran film seperti Udik Supriyanta, Asriuni Pradipta dan Irene Vista.
Comment