MEDIAWARTA,-Program Studi (Prodi) Rekayasa Kehutanan Fakultas Kehutanan Universitas Hasanuddin (Unhas) menyelenggarakan acara buka puasa bersama dosen, tendik dan mahasiswa. Kegiatan ini dirangkaikan dengan peringatan ulang tahun ke-5. Kegiatan berlangsung mulai pukul 17.30 Wita di Aula Lantai 1 Fakultas Kehutanan, Kampus Unhas Tamalanrea, Makassar, Kamis (13/3/2025).
Mengawali kegiatan Ketua Prodi Rekayasa Kehutanan Fakultas Kehutanan Unhas, Prof. Dr. Ir. Siti Halimah Larekeng, S.P., M.P. dalam sambutannya menyampaikan kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi antara dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa. Di sela-sela kegiatan buka puasa bersama juga dilaksanakan diskusi dengan mahasiswa tentang program Magang Mandiri, Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dan Mata Kuliah Penguatan Kompetensi (MKPK).
”Saya berharap melalui acara buka puasa bersama ini kita semua semakin kompak dan terus menjaga silaturahmi, serta saya sangat berharap mahasiswa Prodi Rekayasa Kehutanan bisa memanfaatkan dengan baik program magang, MBKM dan MKPK dalam peningkatan kompetensi,” kata Prof. Halimah.
Lebih lanjut Prof. Halimah mengatakan bahwa dirinya berharap peringatan hari ulang tahun ke-5 Prodi Rekayasa Kehutanan dapat memberi motivasi bagi Prodi ini untuk mengembangkan diri sehingga semakin diminati oleh calon mahasiswa, serta memiliki lulusan yang semakin berkompeten.
Pada kesempatan yang sama, Dekan Fakultas Kehutanan Unhas, Prof. Dr. Ir. A. Mujetahid M., S.Hut., M.P. dalam sambutannya menyampaikan bahwa melalui acara ini silaturahmi antara dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa bisa terjalin dengan baik. Dirinya juga menyampaikan selamat atas ulang tahun ke-5 Prodi Rekayasa Kehutanan Unhas.
“Selamat atas peringatan ulang tahun ke-5 Prodi Rekayasa Kehutanan. Saya berharap momentum ulang tahun ini memberi motivasi agar Prodi ini semakin berkembang, sukses dan mahasiswanya semakin banyak. Serta lulusan Prodi ini semakin berkompeten,” kata Prof. Mujetahid.
Comment