Yastrib Tasim “Cili” Cucu Ulama Besar Sulbar Kyai Muhammad Saleh Melirik Majene 2024

MEDIAWARTA.COM, MAKASSAR – Tahapan Pemilu 2024 sedang berjalan. Tidak sedikit tokoh yang memiliki kesempatan dan peluang meraih simpati masyarakat mencoba peruntungan di tahun politik ini. Termasuk tokoh muda yang memiliki pendukung loyal dan realistis.

Yastrib atau biasa dipanggil “Cili” adalah cucu ulama besar yang ada di tanah mandar Sulawesi Barat. Siapa yang tidak kenal Kyai Muhammad Saleh pendiri Qadariah dengan jumlah jamaah dan pengikut terbanyak di Sulawesi Barat (Sulbar).

“Saatnya kembali membangun litaq pembolongan”. Ucap Alumnus Arsitek Unhas ini

Lama berkecimpung di PUPR sejak 2010, membuat Ia tergerak untuk membangun “Sulbar” Malaqbi yang berpihak kepada masyarakat.

“Saya akan mengawalinya dari Kabupaten Majene”. Ucap Alumnus SMAN 1 Majene ini.

Melihat potensi dan demografi Kabupaten Majene tentu tidak sulit mengambil hati jama’ah Qadariah yang dirintis oleh kakeknya “Annangguru Kyai Muhammad Saleh” sampai sekarang.

“Membangun peradaban baru melalui pengalaman”. Kunci Mahasiswa Doktoral ini

Comment