Aliyah Mustika Ilham Tegaskan Komitmen Pemkot Makassar Dukung Digitalisasi UMKM

MEDIAWARTA, MAKASSAR — Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, menegaskan komitmen Pemerintah Kota Makassar dalam mendorong transformasi digital Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) saat membuka kegiatan Pelatihan Nasabah Pengembangan Kapasitas Usaha (PKU) Akbar yang digelar oleh PT Permodalan Nasional Madani (PNM) Cabang Makassar di Lapangan Karebosi, Kamis (19/6/2025).

Mengusung tema “Digitalisasi UMKM Menuju Era 5.0”, acara ini diikuti oleh lebih dari 1.000 pelaku UMKM dan nasabah binaan PNM. Kegiatan ini bertujuan untuk membekali pelaku usaha kecil dengan pengetahuan dan keterampilan digital agar mampu bersaing di pasar global yang kian kompetitif.

Dalam sambutannya, Aliyah menyampaikan bahwa digitalisasi bukan lagi pilihan, melainkan kebutuhan mendesak bagi UMKM agar tetap relevan di tengah perubahan zaman.

“Dengan mengadopsi teknologi digital, pelaku UMKM dapat memperluas jangkauan pasar, meningkatkan kualitas produk, serta memperkuat daya saing mereka. Pemerintah Kota Makassar akan terus mendorong pengembangan UMKM lewat berbagai program unggulan Makassar Mulia dan inisiatif seperti Makassar Creative Hub sebagai ruang kolaborasi kreatif lintas sektor,” ujar Aliyah.

Kegiatan ini diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, pembacaan doa, serta pertunjukan tari Paraga, yang merupakan seni tradisional khas Makassar. Aliyah juga menyempatkan diri mengunjungi sejumlah stan UMKM yang menampilkan produk lokal unggulan, mulai dari kuliner khas seperti coto dan pallubasa, hingga produk kreatif dan minuman kekinian.

Sebagai bentuk nyata dukungan kepada pelaku UMKM, khususnya kelompok rentan, Aliyah menyerahkan bantuan simbolis dari PNM dan Pelindo kepada UMKM penyandang disabilitas. Bantuan ini akan ditindaklanjuti melalui koordinasi bersama Dinas Tenaga Kerja Kota Makassar.

“Pemkot Makassar hadir untuk semua kalangan. Kami akan terus mendukung pemberdayaan UMKM, termasuk komunitas disabilitas, agar mampu tumbuh dan berdaya dalam ekosistem ekonomi inklusif,” tegas Aliyah.

Turut hadir dalam kegiatan ini antara lain:

  • Moch Muchlasin – Pimpinan Kanwil OJK Sulselbar
  • Ngadenan – Pemimpin Wilayah Pegadaian Makassar
  • Octo Wibisono – Kepala Divisi PKU Pusat
  • Iwan Supriyanto – Regional Micro Banking Head BRI Kanwil Makassar
  • Iwan Sjarifuddin – General Manager PT Pelindo Cabang Makassar
  • Nielma Palamba – Kadisnaker Kota Makassar
  • Arlin Ariesta – Kadis Perdagangan Kota Makassar
  • Serta sejumlah pimpinan instansi, perbankan, dan BUMN lainnya.

Kegiatan ini juga memperkuat komitmen PT PNM dalam membina UMKM agar naik kelas, memiliki daya saing tinggi, dan siap menghadapi tantangan era digital secara inklusif dan berkelanjutan.

Comment