Kodam XIII/Merdeka Gelar Aksi Simpatik, Bagikan Takjil kepada Warga

MEDIAWARTA, – Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan, Kodam XIII/Merdeka menggelar aksi simpatik dengan membagikan takjil kepada masyarakat yang melintas di depan Makodam XIII/Merdeka, Jl. 14 Februari, Teling Atas, Kecamatan Wanea, Kota Manado. Minggu, (23/03/2025).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kabintaljarahdam XIII/Merdeka, Kolonel Inf Syarifuddin, S.Ag., M.I.Pol. Pembagian takjil ditujukan bagi pengendara dan warga yang masih dalam perjalanan menjelang waktu berbuka puasa.

Menurut Kolonel Syarifuddin, aksi berbagi ini merupakan bentuk kepedulian dan kasih terhadap sesama, terutama di bulan Ramadan. Ia juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh anggota yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini sepanjang Ramadan 1446 H.

“Semoga kegiatan ini dapat menjadi inspirasi dan motivasi bagi para prajurit untuk semakin peka dalam membangun empati kepada masyarakat, khususnya mereka yang membutuhkan,” ujarnya.

Pembagian takjil ini akan terus berlanjut hingga akhir Ramadan, dengan harapan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat. Kegiatan berlangsung dengan lancar dan aman.

Comment