Xtra Berbagi, XL Selenggarakan Program Donasi Hafiz Cilik

MEDIAWARTA.COM, MAKASSAR – Di Ramadan 1437 Hijriah ini, PT XL Axiata Tbk (XL) mengajak pelanggan dan masyarakat untuk lebih peduli dengan masa depan dan pendidikan anak-anak penghapal Alquran atau yang dikenal sebutan hafiz cilik.

XL khusus membuka program donasi hafiz cilik bagi mereka yang berkecimpung dan memiliki bakat sebagai hafiz. Program telah menyaring beberapa peserta dari kota besar di Tanah Air, termasuk Makassar.

General Manager (GM) Finance and Management Services XL North, Mozes Haryanto Baottong, mengatakan serangkaian program telah disiapkan menghadapi Ramadan tahun ini, termasuk donasi bagi hafiz cilik.

“Mereka adalah sosok yang dianugerahi kemampuan luar biasa, karena itu patut mendapat perhatian dari kita. Dari beberapa hafiz cilik yang telah terpilih, ada dua orang yang berasal dari Makassar, yaitu Mashita dari SLB Yapti Makassar dan Muhammad Fauzan dari Pondok Tahfidz Nurul Qur’an Makassar,” paparnya kepada MediaWarta, Senin (27/6/2016).

Mozes menambahkan, hal ini memperlihatkan banyak bibit muda hafiz masa depan yang bisa dikembangkan di daerah ini. “Kami berharap, masyarakat Indonesia dan khususnya warga Makassar, dapat berkontribusi terhadap program Xtra Berbagi ini,” harapnya.

Bagi pelanggan dan masyarakat yang ingin berpartisipasi pada donasi ini, dapat dilakukan ddua cara. Pertama, melalui fasilitas SMS Donasi dengan kirim SMS donasi (spasi) sedekah (spasi) nominal, kirim ke 6116. Besar donasi mulai dari Rp 1.000-Rp 200 ribu. Kedua, lewat UMB *123*6116#. Dalam menu tersebut, pelanggan dapat memilih sedekah dan nominal yang diinginkan dengan rentang Rp 1.000-Rp 200 ribu.

Pada program sosial ini, XL akan menyalurkan donasi kepada para hafiz di berbagai daerah. Penyaluran akan dilakukan secara pribadi ataupun melalui yayasan atau pesantren yang menaungi mereka.

Ada puluhan hafiz yang akan mendapatkan donasi. Kebanyakan para hafiz tinggal di pesantren dan menjalani kehidupan sehari-hari dengan kondisi yang bersahaja.

Singgih Wahyu Nugraha/Foto: Ahmad Alia

Comment