Unibos Gelar Pelatihan Penulisan Proposal Penelitian Bagi Dosen Dalam Mewujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi

MEDIAWARTA, MAKASSAR – Direktorat Riset, Inovasi dan Pemberdayaan Masyarakat Universitas Bosowa (Unibos) menggelar Pelatihan Penulisan Proposal Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat yang berlangsung di Ruang Rapat Senat Lt.9, Senin (4/3/2024).

Pelatihan ini ditujukan bagi dosen Unibos dalam rangka mewujudkan tri dharma perguruan tinggi yakni dengan meneliti dan mengabdi pada masyarakat yang diawali dengan penulisan proposal.

Kegiatan ini menghadirkan Dr. Abd Rahim, S.P., M.Si. sebagai pemateri serta Rektor Unibos, Prof. Dr. Ir. Batara Surya, S.T., M.Si. dan Direktur Program Pascasarjana Unibos, Prof. Dr. Ir. A. Muhibuddin, M.P., sebagai reviewer internal didampingi oleh Wakil Rektor 2 Unibos, Dr. Ir. Zulkifli Maulana, M.P. dan Kepala Direktorat Riset, Inovasi dan Pemberdayaan Masyarakat, Dr. Ir. Syahrul Sariman, M.T.

Dalam laporan dan sambutan Dr. Ir. Syahrul Sariman, M.T., ia menyebutkan beberapa tantangan serta aspek yang perlu ditinjau kembali dalam mendukung perkembangan kualitas riset di kampus.

“Masih terdapat beberapa hal yang sekiranya perlu ditingkatkan dalam peningkatan kualitas riset dan inovasi di kalangan dosen mulai dari tes masuk dosen yang perlu lebih menguji kemampuan riset dan pengabdian masyarakat, proses pengajaran dosen yang juga masih perlu melibatkan lebih banyak unsur penelitian dan pengabdian, hingga kurikulum pembelajaran bagi mahasiswa,” ujarnya.

Di sisi lain, Rektor Unibos, Prof. Dr. Ir. Batara Surya, S.T., M.Si. dalam sambutannya turut menyampaikan pesannya pada dosen Unibos terhadap penyusunan proposal penelitian ini.

“Tahun ini kuota untuk proposal penelitian yang didanai terdapat cukup banyak, tetapi prosedur untuk lolos pendanaan tersebut tidaklah mudah. Bapak dan ibu akan melalui dua jenis seleksi yakni seleksi administrasi dan seleksi substansi,” tuturnya.

Terakhir, ia menuturkan harapannya atas dosen Unibos yang akan menyusun proposal penelitiannya masing-masing.

“Mudah-mudahan semangat bapak dan ibu tetap terjaga hingga proposal penelitian yang telah disusun bisa lolos pendanaan dan bermanfaat. Dan jangan lupa untuk berhati-hati dalam menyusun berkas administrasi dan pemenuhan kriteria proposal yang baik,” tutupnya.

Comment